Sori, Pemkot Terpaksa Hapus 30 Ribu Penerima BPJS Gratis
"Makanya, saat reses kemarin kok banyak yang komplain. Ada yang mau berobat ternyata BPJS-nya diblokir. Akhirnya, mereka terpaksa bayar," jelas politikus PDIP tersebut.
Dia juga heran mengenai banyaknya data kependudukan yang tidak diakui BPJS.
Sebab, warga yang mendapatkan PBI harus mengurus data kependudukannya di kelurahan melalui RT/RW.
Jika ada kesalahan data sebanyak itu, Agustin menduga ada yang bermain curang.
"Apa ini ada warga luar yang menyusup dibantu RT/RW?" tanyanya.
Dia pun meminta dinkes berkoordinasi dengan dispenduk. Dengan demikian, tidak ada warga yang dirugikan gara-gara masalah sinkronisasi data tersebut.
Kepala Dinkes Surabaya Febria Rachmanita menuturkan, target penyaluran PBI tahun ini tetap.
Tidak naik, tidak turun. Yakni, 291 ribu peserta. "Kami akan usulkan biar penghuni rusun bisa mendapat bantuan itu," jelasnya.
Kini pemkot Surabaya hanya menganggarkan Rp 126 miliar untuk menalangi iuran kepesertaan BPJS Kesehatan.
- Iuran BPJS Kesehatan Batal Naik, Begini Tarif yang Diatur Pemerintah
- BPJS Kesehatan Belum Bayar Tunggakan Iuran, Ribuan Pegawai RS Tak Bisa Terima Gaji
- Jelang Akhir Tahun Masyarakat Serbu Kantor BPJS Kesehatan
- Ada Persoalan Serius dalam Pembayaran BPJS Kesehatan
- Banyak RS Swasta Gulung Tikar Karena Tunggakan BPJS Kesehatan, Begini Harapan Para Praktisi
- 717 Peserta BPJS Kesehatan Dikeluarkan dari Daftar PBI, Ada Nama Anda ?