Sori, Perkembangan Obrolan 'Hot' Firza Masih Sebegini

jpnn.com - jpnn.com - Polda Metro Jaya terus mendalami kasus dugaan pornografi yang terungkap dari percakapan via WhatsApp antara pihak yang disebut-sebut sebagai Firza Husein dengan M Rizieq Shihab.
Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Raden Prabowo Argo Yuwono mengatakan, penyidik tengah bekerja mencari bukti tambahan dan mendalaminya. Sebab, sudah ada foto-foto yang menjadi pegangan penyidik.
"Foto itu dari mana, dihimpun dari siapa, itu kita cari semua," ujarnya, Minggu (19/2).
Karenanya, kata Argo, penyidik juga belum menyentuh penyebar percakapan mesum yang beredar secara viral termasuk melalui YouTube itu. Pasalnya, Polda Metro Jaya masih fokus di pembuktian.
"Yang nyebar belum. Yang terpenting, kita harus buktikan itu benar," sambung dia.
Menurut Argo, penyidik sudah meminta keterangan dari berbagai pihak. Termasuk di antaranya adalah ahli. "Sudah sepuluh lebih (saksi, red) sama ahli semua," tambah dia.(elf/JPG)
Polda Metro Jaya terus mendalami kasus dugaan pornografi yang terungkap dari percakapan via WhatsApp antara pihak yang disebut-sebut sebagai Firza
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Kronologi Pembunuhan AB yang Jasadnya Dimasukkan Karung, Itu Pelakunya
- Sedih Lihat Kondisi Nikita Mirzani, Dinar Candy: Tak Banyak yang Menjenguk
- Terungkap, Artis Inisial FA yang Ditangkap Atas Dugaan Narkoba Ialah Fachri Albar
- Polisi Tembak Penculik Anak Perempuan di Pasar Rebo, Tuh Pelakunya
- Begal Beraksi Lagi di Ibu Kota Jakarta
- Waspada Begal Motor Modus Tabrakan, ABS Jadi Korban