Soroti 2 Kasus Penembakan oleh Polisi, Setara Institute Singgung Kesehatan Mental
jpnn.com, JAKARTA - Setara Institute menyoroti dua kasus penembakan yang dilakukan oleh oknum polisi yang terjadi dalam sepekan terakhir.
Peneliti HAM dan Sektor Keamanan Setara Institute, Ikhsan Yosarie merekomendasikan kepada Polri untuk mengambil langkah tegas dan terbuka agar memastikan tidak terulangnya kasus serupa.
Dia menyebutkan perlu ada akuntabilitas dalam penggunaan senjata api oleh anggota Polri.
"Selain soal akuntabilitas penggunaan senjata api, isu lain adalah soal kesehatan mental aparat, bisnis keamanan (pertambangan) dan pembinaan sumber daya manusia Polri," kata Ikhsan dalam keterangan tertulis, Selasa (26/11).
Setara Institute percaya Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo mampu menangani, mengurai dan menyelesaikan kasus-kasus tersebut secara tuntas, transparan dan berkeadilan.
Meski demikian, Ikhsan menyatakan pihaknya tetap mendorong Kapolri menindak tegas jajarannya yang menggunakan senjata api berlebihan dan di luar peruntukan.
"Kedua, menjalankan Standard operating procedures (SOP) termasuk mengatasi gap pengetahuan dan pemahaman aparat dalam penggunaan senjata api," lanjutnya.
Ikhsan juga menilai penggunaan senjata api telah diatur melalui ketentuan internal Polri berupa Perkap No. 8 Tahun 2009 Tentang Implementasi Prinsip dan Standar HAM dalam Penyelenggaraan Tugas Polri.
Setara Institute menyoroti dua kasus penembakan yang dilakukan oleh oknum polisi yang terjadi dalam sepekan terakhir.
- Sahroni Minta Polisi Mengecek Ada Tidaknya Pidana di Kasus Pagar Laut
- Lemkapi Klaim Polri Memuaskan di 100 Hari Pemerintahan Prabowo
- Citra Polri Memburuk, Rudianto Lallo Sebut Polisi Harus Kembali ke Khitahnya
- Survei: Parpol, DPR, dan Polri Memperoleh Kepercayaan Terendah dari Rakyat
- Dukung Program Presiden Soal Swasembada Pangan 2025, Kapolri dan Jajarannya Tanam Jagung 1 Juta Hektare
- Edi Hasibuan Minta Propam Proses AKBP Netty yang Mengkritik Mayor Teddy