Soroti Dana BPDPKS, DPR: Jangan Ada Dusta di Antara Kita

Soroti Dana BPDPKS, DPR: Jangan Ada Dusta di Antara Kita
Anggia Erma Rini. Foto: Destyan Handri Sujarwoko - Antara

jpnn.com, JAKARTA -  Wakil Ketua Komisi IV DPR RI Anggia Erma Rini mendorong transparansi pengelolaan dana sawit yang ada di BPDPKS (Badan Pengelola Dana Perkebunan Kelapa Sawit).

“Intinya, jangan ada dusta di antara kita,” kata Anggia saat diskusi Dialektika Demokrasi bersama Koordinatoriat Wartawan Parlemen (KWP) di Gedung DPR RI, Senayan, Jakarta, Rabu (25/5/2022).

Legislator Fraksi PKB daerah pemilhan Jawa Timur VI itu menuturkan sejauh ini rapat-rapat yang digelar Komisi IV dengan BPDPKS tak cukup menghasilkan sejumlah informasi yang dibutuhkan dewan.

“Kebetulan, saya Ketua Panja Kelapa Sawit saat ini. Dua kali kami undang BPDPKS dan banyak hal yang kita enggak dapat jawaban. Mentok," terang Anggia.

Dalam rapat, pihak BPDPKS cenderung ‘membeo’ kepada Komite Pengarah.

"Kami, ya memang hanya melakukan ini saja sesuai instruksi dari komite pengarah," ujar Anggia menirukan respons BPDPKS dalam rapat dengan DPR.

Menurut Anggia, penggunaan dana sawit di BPDPKS sejauh ini tak cukup proporsional.

“Sudah banyak catatan dan masukan untuk membuat kebijakan (di BPDPKS, red) itu lebih proper," kata Anggia.

Wakil Ketua Komisi IV DPR RI Anggia Erma Rini mendorong transparansi pengelolaan dana sawit yang ada di BPDPKS.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News