Soroti Kenaikan Harga Bawang, Ibas Beri Pesan Penting ke Pemerintah

jpnn.com, JAKARTA - Ketua Fraksi Partai Demokrat DPR RI Edhie Baskoro Yudhoyono (Ibas) meninjau hasil tani unggulan bawang merah di Panekan, Magetan, Jawa Timur.
Kunjungan Ibas yang dilakukan Minggu 10 Desember 2023, lantaran mendapat keluhan dari masyarakat terkait kenaikan harga-harga bahan pokok.
“Saya datang dalam rangka memberikan semangat, motivasi, dan juga dukungan kepada para petani di Magetan, khususnya petani bawang. Kita tahu ibu-ibu, emak-emak, di Dapil Jawa Timur VII banyak menyampaikan aspirasi terkait dengan kebutuhan bahan pokok dan harga-harga sembako yang cukup tinggi, salah satunya ya bawang merah,” ujar Ibas.
Ibas menyampaikan harga bawang merah memang sempat anjlok, sehingga para petani tergusur, marah, kecewa, dan sedih harus merugi.
“Ketika itu saya ingat sekali harganya sempat hingga Rp 5.000 per kilogram,” tutur Ibas.
Namun, Ibas juga memperhatikan ada masa saat harga bawang merah melambung tinggi hingga menyentuh lebih dari Rp 30 ribu per kilogram.
Oleh karena itu, Ibas yang selaku caleg DPR RI dari Partai Demokrat mendorong agar terjadi stabilisasi harga yang tepat, sehingga para petani tetap untung, harga produksinya bisa terpenuhi.
"Tetapi bagi pembeli pun tidak terlalu mahal, sehingga perlu ada solusi, salah satunya operasi pasar yang dilakukan pemerintah dan daerah,” terang Ibas.
Ketua Fraksi Partai Demokrat DPR RI Edhie Baskoro Yudhoyono (Ibas) meninjau hasil tani unggulan bawang merah di Panekan, Magetan, Jawa Timur.
- Bulog Cetak Penyerapan Gabah Petani Capai 725.000 Ton, Rekor Tertinggi 10 Tahun Terakhir
- Meraup Untung dari Kemacetan Arus Mudik, Pedagang Kopi Keliling Berseliweran
- Serapan BULOG Melonjak 2.000 Persen, Hendri Satrio: Dampak Tangan Dingin Mentan Amran
- Waka MPR Ibas Berharap Sekolah Rakyat Dibangun di Pacitan, Minta Bupati Siapkan Lahan
- Hadapi Puncak Panen, Bulog Jatim Optimalisasi Sarana Pengeringan dan Pengolahan
- Waka MPR Ibas Komitmen Kawal Program Cek Kesehatan Gratis Merata di Seluruh Indonesia