Sosok Wakil Fasha di Pilwako Jambi Segera Terjawab
jpnn.com, JAMBI - Sosok pendamping calon petahana Sy Fasha di Pemilihan Walikota (Pilwako) Jambi 2018 segera terjawab.
Bahkan, Ketua Harian DPD I Golkar Provinsi Jambi itu mengaku tinggal menunggu perampungan survey.
“Untuk calon wakil sedikit lagi. kita tunggu saja, prosesnya lagi berjalan,” ujar Sy Fasha dikonfrimasi belum lama ini.
Sy Fasha mengatakan jika keputusan penentuan calon wakil diambil berdasarkan survey. Saat survey yang dilakukan pihaknya sudah mengerucut ke beberapa nama. “Hasil survey sudah mau mengerucut, insyaallah sebentar lagi,” katanya.
Ia menjelaskan, jika nama itu sudah diketahui berikutnya akan disampaikan ke partai koalisi. Pembahasan itu tentu meminta tanggapan dari semua pihak, termasuk pimpinan Parpol.
“Nanti hasil survey sama-sama kita bahas dengan semua para ketua partai. Hasilnya ini, kita mau menang atau kalah, mudah-mudahan nanti dengan segala pengertian,” sebutnya.
Dalam penentuan wakil, kata Fasha, ada beberapa proses yang harus dilalui. Salah satunya dirinya ingin bertanya kepada masyarat, tokoh dan parpol.
“Ada proses, tidak hanya selera saya. Saya mesti bertanya dengan masyarakat dan tokoh. Yang pasti saya ingin wakil itu tau pungsi dan kerja dia sebagai wakil, jangan bekerja minta petunjuk,” katanya.
Sosok pendamping calon petahana Sy Fasha di Pemilihan Walikota (Pilwako) Jambi 2018 segera terjawab.
- Polisi Lepaskan Tembakan, Pengendara Kabur Tinggalkan Motor
- Siapa Jagoan PAN di Pilwako Jambi? Zumi Zola Jawab Begini
- Amies Rais Ajak Kader PAN Pilih Fasha, Zola: Belum Ada SK
- Amien Rais: Saya tidak Bisa Dikendalikan Siapapun
- SBY Teken Surat Dukungan, Inilah Jagoan PD di Tiga Daerah
- PAN Jadi Penentu Satu Tiket Paslon di Pilwako Jambi