Southampton Dominan Meski Manajer Mendampingi Dari Rumah, Sayang Tanpa Gol
jpnn.com, INGGRIS - Southampton tampil dominan saat menghadapi tamunya West Ham United, pada laga pekan ke-16 Liga Inggris di Stadion St. Mary's, Selasa waktu setempat atau Rabu (30/12) WIB.
Tuan rumah menekan lawan meski manajer mereka, Ralph Hasenhuettl, harus menjalankan pekerjaannya dari rumah alias WFH.
Hasenhuettl WFH karena sedang menjalani swakarantina, menyusul salah satu anggota rumahnya diketahui terpapar COVID-19 sehari sebelum pertandingan.
Baru enam menit pertandingan berjalan, Danny Ings sukses melesakkan bola ke gawang tim tamu.
Namun, gol itu dianulir karena Che Adams yang mengirimkan umpan terlebih dulu terjebak dalam posisi offside.
Theo Walcott memiliki ruang tembak tiga menit kemudian, setelah menusuk dari sisi kanan.
Sayang tembakan penyelesaiannya masih melenceng tipis dari sasaran.
Walcott kembali menciptakan peluang pada menit ke-35.
Southampton tampil dominan meski manajer mereka terpaksa mendampingi pertandingan dari rumah, sayang tanpa gol.
- Beruntungnya 3 Pemenang Midea, Nonton Liga Inggris Langsung di Markas Manchester City
- Manchester United Pecat Erik ten Hag
- Klasemen Premier League: Jangan Kaget Lihat Peringkat ke-14
- Liverpool vs Chelsea, Arne Slot: Mereka Mungkin Lawan Terberat Kami
- Bukayo Saka Optimistis Arsenal Juara Liga Inggris Musim Ini
- MU Kalah, Ten Hag Tegaskan tak Takut Dipecat