Spalletti Bawa Inter Milan ke Trek yang Benar

jpnn.com, MILAN - Pelatih Inter Milan Luciano Spalletti tak henti-hentinya mendapat pujian setinggi langit.
Kali ini, gelandang Inter Antonio Candreva yang memuji kinerja Spalletti.
Menurut Candreva, mantan pelatih AS Roma itu sudah membuat Inter menemukan jati diri sebagai tim besar.
“Kami berada di trek yang positif. Ini adalah hal yang bagus. Bersama Spalletti, kami bekerja keras dan melakukan hal dengan baik,” terang Candreva di laman resmi Inter, Rabu (18/10).
Candreva juga membicarakan kemenangan Inter atas AC Milan dengan skor 3-2, akhir pekan lalu.
Menurut Candreva, Inter bermain luar biasa sepanjang pertandingan.
“Kemenangan atas Milan sangat spesial. Kami harus berterima kasih kepada para suporter,” tegas Candreva. (jos/jpnn)
Pelatih Inter Milan Luciano Spalletti tak henti-hentinya mendapat pujian setinggi langit.
Redaktur & Reporter : Ragil
- Coppa Italia: Hajar Lazio, Inter Milan Melaju ke Semifinal
- Liga Champions: Inter Milan Tumpuan Italia, Pertahanan Patut Diacungi Jempol
- Setelah Mengatasi Inter, Juventus Alihkan Fokus untuk Menghadapi PSV di Liga Champions
- Inter Milan Tersesat di Florence, Cek Klasemen Serie A
- Bek AS Roma Nicola Zalewski Gabung Inter Milan
- Liga Champions: Martinez Hattrick, Inter Menang 3-0 Atas AS Monaco