Spanyol Hancur di Piala Dunia 2018, Pelatih Mundur
jpnn.com, MOSKOW - Fernando Hierro resmi mundur dari kursi pelatih Spanyol usai Piala Dunia 2018.
"Setelah bekerja sama di Piala Dunia 2018, federasi dan Hierro sepakat untuk mengakhirinya," demikian pernyataan resmi Federasi Sepak Bola Spanyol.
Keputusan itu tidak terlepas dari hasil buruk yang diraih Spanyol di Rusia.
Spanyol yang datang dengan status unggulan kandas di babak 16 besar.
Hierro sendiri menggantikan Julen Lopetegui yang dipecat sehari sebelum kickoff Piala Dunia 2018.
Di bawah Hierro, Spanyol berhasil lolos dari fase grup sebagai pemuncak klasemen.
Akan tetapi, Sergio Ramos dan kawan-kawan ditekuk Rusia melalui drama adu penalti.
Performa Spanyol sendiri kurang gemilang di fase grup. Spanyol ditahan imbang Portugal dengan skor 3-3 pada laga pertama.
Fernando Hierro resmi mundur dari kursi pelatih Spanyol usai Piala Dunia 2018 di Rusia
- Hasil UEFA Nations League: Portugal & Spanyol Melaju ke Perempat Final
- UEFA Nations League: Spanyol Menang Meyakinkan Atas Serbia
- UEFA Nations League: Spanyol Menang Tipis 1-0 Atas Denmark
- Klasemen UEFA Nations League: Juara Eropa Tertahan di Serbia
- Ini 2 Produk Ekspor Andalan FKS Food ke China dan Spanyol
- Fantastis, Spanyol Kawinkan Gelar EURO dan Olimpiade Paris 2024