Spanyol Minta Xi Jinping Gunakan Pengaruhnya terhadap Putin
jpnn.com, BALI - Perdana Menteri Spanyol Pedro Sanchez meminta Presiden China Xi Jinping agar menggunakan pengaruhnya kepada Presiden Rusia Vladimir Putin untuk mengakhiri perang di Ukraina.
Permintaan Sanchez itu diungkapkan Juru Bicara Pemerintah Spanyol Isabel Rodriguez, Selasa.
Sanchez dan Xi pada Selasa melakukan pembicaraan bilateral di sela-sela pertemuan puncak G20 di Bali.
"Perdana menteri meminta presiden China agar menggunakan pengaruhnya sebagai kekuatan stabilisasi untuk mendorong Putin mengakhiri perang," kata Rodriguez kepada pers.
KTT G20 di Nusa Dua, Bali, itu menjadi pertemuan pertama para pemimpin forum internasional yang fokus pada koordinasi kebijakan di bidang ekonomi dan pembangunan itu sejak Rusia menyerang Ukraina 24 Februari 2022. (ant/dil/jpnn)
Yuk, Simak Juga Video ini!
PM Spanyol Pedro Sanchez dan Presiden China Xi Jinping pada Selasa melakukan pembicaraan bilateral di sela-sela pertemuan puncak G20 di Bali.
Redaktur & Reporter : M. Adil Syarif
- Prabowo Bakal Suntik Mati Operasional PLTU dalam 15 Tahun
- Presiden Prabowo Mengungkapkan Kerinduannya
- Hasil UEFA Nations League: Portugal & Spanyol Melaju ke Perempat Final
- Bali Jadi Destinasi Utama Wisata Medis Estetika di Asia Tenggara
- Halaman Belakang
- Kronologi Anak Drummer Matta Band Meninggal Dunia di Bali