Speed Boat Terbalik di Maluku, 1 Tewas, 3 Hilang
Rabu, 04 Juli 2012 – 18:42 WIB
JAKARTA - Speed boat dinyatakan terbalik di perairan di Desa Mepa, Kecamatan Leksula, Kabupaten Buru, Maluku sekira pukul 09.00 WIT, Rabu (3/7). Kapal berpenumpang 21 orang ini tenggelam akibat gelombang laut yang tinggi. Sutopo menjelaskan sebelum terbalik, kapal sempat miring. Saat miring, penumpang kemudian berjatuhan ke laut. "Kapal tengelam akibat gelombang laut tinggi yang mengakibatkan kapal miring sehingga penumpang jatuh ke laut," ucapnya.
Kepala Pusat Data Informasi dan Humas Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), Sutopo Purwo Nugroho mengatakan 1 penumpang yang meninggal dunia dan 3 orang dinyatakan hilang. Sementara 17 penumpang lainnya berhasil diselamatkan dari kecelakaan nahas ini.
"1 orang meninggal dunai atas nama Kres Hukunala. 3 orang dinyatakan hilang dan sementara masih dalam pencarian oleh Pemda Buru Selatan, masyrakat dan BPBD Provinsi Maluku," kata Sutopo dalam rilisnya yang diterima JPNN, Rabu (4/7).
Baca Juga:
JAKARTA - Speed boat dinyatakan terbalik di perairan di Desa Mepa, Kecamatan Leksula, Kabupaten Buru, Maluku sekira pukul 09.00 WIT, Rabu (3/7).
BERITA TERKAIT
- Jembatan Sungai Rokan Miring, Kendaraan Berat Dilarang Melintas
- Masa Cuti Kampanye Berakhir, Aep Syaepuloh Kembali Jabat Bupati Karawang
- Disapu Banjir Bandang, 10 Rumah di Tapsel Sumut Hanyut
- Heboh Anggaran Belanja Gamis & Jilbab Senilai Rp 1 M Lebih di Kabupaten Banggai
- Kunker ke Riau, Menteri Hanif Faisol Tutup TPA Liar di Kampar
- 209 Warga Terdampak Pergerakan Tanah di Kadupandak Dievakuasi