Speedboat Tim Penyelamat Tenggelam, 1 Hilang, 5 Selamat
Sabtu, 11 Mei 2013 – 18:12 WIB
ACEH - Kepala Pusat Data Informasi dan Humas BNPB Sutopo Purwo Nugroho menyatakan Speedboat Tim Penyelamat yang menangani banjir di Kabupaten Aceh Selatan mengalami kecelakaan, Sabtu (11/5). Sekitar pukul 09.00 WIB speedboat yang ditumpangi 6 orang anggota BPBD Aceh Selatan tenggelam saat menuju lokasi banjir di Kampung Terbangan, Kecamatan Pasir Raja, Aceh Selatan, Provinsi Aceh. Naas di sekitar perairan dekat Kampung Terbangan, Kecamatan Pasir Raja, Aceh Selatan, speedboat tenggelam dihantam ombak dan tenggelam.
"Atas nama Armi Saputra 26 tahun dan hingga saat ini korban belum ditemukan," ujar Sutopo melalui rilis yang diterima JPNN, Sabtu (11/5).
Baca Juga:
Sutopo menuturkan kronologi kejadian musibah tersebut. Awalnya tim BPBD yang akan melakukan evakuasi terhadang oleh jalan yang putus akibat banjir. "Kemudian tim memutuskan menuju lokasi banjir melalui jalur laut, karena akses darat terputus. Dan saat itu kondisi laut gelombang cukup tinggi karena pengaruh adanya pusat tekanan rendah di barat laut Aceh di Samudera Hindia," terang dia.
Baca Juga:
ACEH - Kepala Pusat Data Informasi dan Humas BNPB Sutopo Purwo Nugroho menyatakan Speedboat Tim Penyelamat yang menangani banjir di Kabupaten Aceh
BERITA TERKAIT
- Romadhan Jadi Tersangka Kecelakaan Speedboat di Sungai Musi, Sebuah Fakta Terungkap
- 1.260 Guru di Kota Bengkulu Terima Tunjangan Profesi Triwulan III-2024
- Polres Dumai Menggerebek Gudang Pupuk Ilegal di Bukit Kapur, Lihat!
- Polisi Umumkan Hasil Olah TKP Kecelakaan Tol Cipularang, Sebuah Fakta Terungkap
- Menang Praperadilan, Polda Riau Kejar TPPU Tersangka Korupsi KUR Bank Pelat Merah Ini
- Kapolres Inhu & Tim Pamatwil Polda Riau Cek Kesiapan TPS Khusus