Spesialis Pencuri Hotel, Ambil 120 TV di Kamar
jpnn.com, INDIA - Pencuri di India ini memilih jalur berbeda dalam beraksi. Dia pencuri khusus televisi hotel. Alasannya?
"Relatif tak berisiko dan gampang," kata Vasudev Nanaiah, si pencuri, seperti dikutip AFP.
Gampang? Inilah yang layak dipertanyakan. Sebab, yang jadi sasaran dia adalah hotel-hotel budget alias hotel-hotel berfasilitas terbatas di Bangalore.
Otomatis televisi yang tersedia di kamar pun yang model lama. Alias yang dikenal dengan sebutan TV tabung.
Jadi, bisa dibayangkan betapa repot membawanya. Tapi, toh Nanaiah bisa ngembat sampai 120 televisi hotel.
"Kami menangkapnya saat dia berusaha menjual salah satu TV kepada seorang pelayan toko yang lantas mengontak polisi," kata Chetan Singh Rathor, wakil kepala polisi Bangalore.
Modusnya, Nanaiah selalu check in sembari membawa tas berukuran besar. Kata para saksi, dia tak dicurigai karena selalu bersikap ramah.
Juga, tak lupa memberikan tip kepada para staf hotel dan mengatakan kepada mereka bakal tinggal untuk beberapa hari.
Pencuri TV selalu keluar sebelum waktu check out
- Presiden Timor Leste Jose Ramos Horta Ikut Nobar Laga Indonesia vs Jepang
- KBRI Dili Gelar Nobar Laga Timnas Indonesia vs Jepang
- Amerika Parkir Rudal Typhon di Filipina, Bikin China Ketar-ketir
- Kang TB Sodorkan 4 Catatan Kritis soal Joint Statement Maritime RI-Tiongkok
- Temui Para Taipan Tiongkok, Prabowo Amankan Investasi Rp 156 Triliun
- Ditunjuk Jadi Wakil Ketua Delegasi, Raja Juli Mendampingi Hashim ke Forum COP29