Spiderman Panjat Hotel untuk Hormati Castro
Rabu, 06 Februari 2013 – 08:13 WIB

Alain Robert, pemanjat bangunan tinggi asal Prancis saat merayap di Hotel Habana Libre di Havana, Kuba. Foto: Guardian
HAVANA - Alain Robert, manusia laba-laba atau Spider-Man asal Prancis, kembali beraksi. Kali ini, pria 50 tahun itu "merayap" di dinding sebuah hotel di Havana, Kuba.
Senin lalu (4/2) sekitar pukul 13.30 waktu setempat atau dini hari kemarin WIB (5/2), Robert memanjat dinding Hotel Habana Libre, salah satu tetenger Kota Havana. Dia mendedikasikan aksinya tersebut untuk El Comandante Kuba Fidel Castro.
Baca Juga:
"(Aksi panjat hotel) ini merupakan bentuk dukungan saya buat Fidel Castro," ujar Robert sebelum menaklukkan bangunan setinggi 230 kaki (70 meter) itu dengan tangan kosong.
Dia tak butuh waktu lama untuk mencapai puncak tertinggi hotel 26 lantai tersebut. Bertolak dari lantai empat salah satu hotel terbesar Kuba itu, Robert akhirnya berhasil merampungkan aksinya hanya dalam waktu 28 menit.
HAVANA - Alain Robert, manusia laba-laba atau Spider-Man asal Prancis, kembali beraksi. Kali ini, pria 50 tahun itu "merayap" di dinding
BERITA TERKAIT
- Rayakan Paskah, Presiden Kolombia Bicara soal Penderitaan Yesus & Rakyat Palestina
- Presiden Iran Masoud Pezeshkian Sebut Israel Pelaku Utama Terorisme Global
- Kereta Gantung Terjatuh di Italia Selatan, 4 Tewas
- Ajak Israel Berunding, Hamas Siap Akhiri Perang di Gaza
- Hamas Tolak Gencatan Senjata, Kini Israel Kuasai 30 Persen Jalur Gaza
- 1.400 Tenaga Medis Tewas Akibat Serangan Israel di Gaza