SPIL dan Toll Kerja Sama Sediakan Layanan Supply Chain Luas
jpnn.com, JAKARTA - PT Salam Pacific Indonesia Lines (SPIL) dan Toll Group menjalin kerja sama baru untuk memberikan layanan supply chain yang lebih luas.
Kerja sama itu juga mencakup contract logistics, International freight forwarding dan domestic distribution.
SPIL sendiri merupakan perusahaan pelayaran nasional. Sementara itu, Toll Group adalah perusahaan logistik internasional yang memiliki pengalaman di dunia logistik dan supply chain selama 130 tahun.
Toll memiliki kemampuan yang sangat signifikan di contract logistics dan International freight forwarding sejalan dengan keahlian di bidang pertambangan, energi dan remote logistics.
Kerja sama baru ini mencerminkan keyakinan strategi Toll akan pentingnya pasar Indonesia dan komitmen akan peluang usaha yang ada.
“Kami gembira bekerja sama dengan Toll untuk memperluas jaringan lokal kami yang saat ini memungkinkan mitra usaha kami menjangkau dan memperluas akses kepada perdagangan global melalui inisiatif ini,” kata Vice President Director PT SPIL Widarta Liunanda, Kamis (25/10).
Kerja sama baru ini akan mampu memanfaatkan lebih dari 60 kapal dengan 34 pelabuhan utama yang tersebar diseluruh kepulauan Indonesia.
PT Salam Pacific Indonesia Lines (SPIL) dan Toll Group menjalin kerja sama baru untuk memberikan layanan supply chain yang lebih luas.
- Penyeragaman Kemasan Rokok Dinilai Melanggar UU HAKI
- Makin Prima, Kapal Gamsunoro dan Bersiap Menuju Terusan Panama
- Bersama 3 Menteri, Dirut BTN Bahas Solusi Pencapaian Program 3 Juta Rumah
- Produk FKS Food Sejahtera Laris Manis di CMSE 2024
- Rayakan Hari Pahlawan, Tokopedia dan ShopTokopedia Beri Panggung buat UMKM Lokal
- Pertamina Energy Terminal Terapkan Aturan TKDN & Serap Tenaga Lokal