Spurs Bakal Sulit Tanpa Modric
Kamis, 21 Juli 2011 – 11:08 WIB

Spurs Bakal Sulit Tanpa Modric
LONDON- Luka Modric terus digoda klub-klub raksasa Yang terbaru, Chelsea telah mengajukan tawaran sebesar 27 juta poundsterling (sekitar Rp 370 Miliar) untuk gelandang Tottenham Hotspur tersebut. Namun, pelatih Spurs-julukan Tottenham Harry Redknapp menolak tawaran itu. Redknapp menganggap Modric adalah figur kunci di timnya. Buktinya, dalam laga preseason melawan salah satu tim asal Afrika Selatan Orlando Pirates, ban kapten melingkar di lengan Modric. Menyinggung kinerja Modric ketika menjabat kapten di laga melawan Orlando Pirates, Redknapp langsung mengacungi jempol. "Ketika Modric bermain, dia sangup memberikan warna berbeda dalam tim. Gocekan bolanya di sektor tengah luar biasa. Bersama Rafael Van Der Vaart, Modric tampak serasi," ujar mantan pelatih West Ham dan Portsmouth itu.
"Kalau Modric pergi dari Spurs, kami dalam kesulitan. Modric adalah pemain bagus. Kami harus mempertahankannya," kata Redknapp kemarin (20/7). Pelatih berusia 64 tahun itu mengakui kalau dia belum menemukan pemain dengan kualitas setara Modric di lini tengah Spurs.
Baca Juga:
"Kami membutuhkannya untuk tetap tinggal di klub ini dengan berbagai alasan. Dia (Modric, red.) tak tergantikan dan dia juga pemain top klub ini. Bagaimanapun juga kami akan berusaha semaksimal mungkin untuk tetap menahannya di klub ini," tutur Redknapp.
Baca Juga:
LONDON- Luka Modric terus digoda klub-klub raksasa Yang terbaru, Chelsea telah mengajukan tawaran sebesar 27 juta poundsterling (sekitar Rp
BERITA TERKAIT
- Kapten Venezia Jay Idzes Melihat Ada Secercah Harapan Bertahan di Serie A
- Era Baru Timnas Basket Indonesia, David Singleton Dipercaya Jadi Pelatih di SEA Games 2025
- 4 Pemain All Stars Lengkapi Skuad SDN Srengseng 01 yang Dikirim SKF ke Gothia Cup 2025
- Jadi Sponsor Utama PBSI, BNI Dukung Tim Bulutangkis Indonesia Berlaga di Sudirman Cup 2025
- Liga 1: Andre Rosiade Merasa Semen Padang Sudah Diatur untuk Degradasi
- Fadil Imran Punya Target Tinggi, Fajar Alfian Cs Harus Tembus Final Sudirman Cup 2025