Sri Mulyani Bakal Hadiri Pertemuan Menkeu ASEAN di Bali
Kamis, 07 April 2011 – 08:28 WIB

Sri Mulyani Bakal Hadiri Pertemuan Menkeu ASEAN di Bali
JAKARTA - Managing Director Bank Dunia, yang juga mantan menteri keuangan Sri Mulyani Indrawati akan hadir dalam ASEAN Finance Ministers Meeting (AFMM) yang digelar 7-8 April di Kuta, Bali. Sri Mulyani akan hadir dalam salah satu sesi pertemuan tahunan tersebut pada Jumat (7/8). Mantan Direktur Eksekutif Dana Moneter Internasional (IMF) tersebut sebelumnya pernah menjadi Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional/Kepala Bappenas pada Kabinet Indonesia Bersatu I. Pada perombakan kabinet 2006, Sri Mulyani ditunjuk menjadi Menkeu.
Kepastian tersebut disampaikan Menkeu Agus Martowardojo di kantornya, sebelum bertolak ke Bali, kemarin (6/4). "Insya allah (Sri Mulyani) ada di sana hari Jumat," kata Agus.
Baca Juga:
Hari ini (7/4), pertemuan akan diawali dengan retreat menteri-menteri keuangan ASEAN. Sedangkan pada Jumat (8/4) akan ada pembukaan oleh Presiden Susilo Bambang Yudhoyono. Itu akan menjadi pertemuan pertama di depan publik antara Sri Mulyani dengan bekas bosnya di kabinet, sejak ia meninggalkan tanah air pada 27 Mei 2010.
Baca Juga:
JAKARTA - Managing Director Bank Dunia, yang juga mantan menteri keuangan Sri Mulyani Indrawati akan hadir dalam ASEAN Finance Ministers Meeting
BERITA TERKAIT
- Tekan Peredaran Rokok Ilegal, Ini 2 Program yang Gencar Dilakukan Bea Cukai Malang
- Begini Penjelasan Bea Cukai soal Denda Pelanggaran Kepabeanan, Mohon Disimak!
- Bantu Mitra Pengemudi dan Merchant, Grab Menghadirkan Solusi Berbasis AgenticAI
- Bea Cukai Gencarkan Operasi Rokok Ilegal di Labuan Bajo dan Kediri, Ini Hasilnya
- IJMI Sebut Pekerja Sawit Indonesia Rawan Dieksploitasi
- KAI Logistik Optimalisasi Layanan Pra-Purna Angkutan BBM/BBK