Sri Mulyani Beberkan Empat Kontribusi Besar Perempuan Terhadap Perekonomian
jpnn.com, JAKARTA - Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati menyebutkan perempuan berperan besar terhadap perekonomian global.
Menukil penelitian McKinsey, dia menyebutkan, pada 2025 perempuan bisa berkontribusi hingga USD 12 triliun untuk perekonomian dunia.
“Statistik McKinsey menunjukkan jika sebuah perekonomian memberikan kesempatan yang sama bagi perempuan untuk berkontribusi,” katanya dalam Seminar Nasional Ekonomi dan Keuangan Syariah di Jakarta, Rabu (21/4).
1. Nilai tambah karena peran perempuan di Asia Pasifik besar
Eks Direktur Pelaksana Bank Dunia itu menuturkan kesamaan gender dan peran perempuan di bidang perekonomian khususnya untuk Kawasan Asia Pasifik akan memberikan nilai tambah hingga USD 4,5 triliun.
Menurut dia, hal ini menggambarkan sebuah negara dengan perekonomian yang kohesif akan memberikan manfaat dalam bentuk daya tahan. Perekonomian kohesif yakni memberikan kesempatan secara inklusif dan sama baik laki-laki maupun perempuan.
“Juga bahkan secara nilai tambah bagi perekonomian akan meningkat sebesar 26 persen. Ini sebuah angka yang luar biasa,” tegas dia.
2. Indonesia perhatikan perempuan dalam langkah perlindungan sosial dan ekonomi
Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati menyebutkan perempuan berperan besar terhadap perekonomian global.
- PPN Bakal Naik 12 Persen, Gaikindo Merespons Begini
- Sri Mulyani Keukeuh PPN Naik jadi 12 Persen pada 2025, Siap-Siap ya Rakyat!
- Sri Mulyani Buka-bukaan soal Peluang APBN Perubahan, Permintaan Prabowo?
- Sri Mulyani Akui Kemenangan Donald Trump Punya Pengaruh Besar
- Menko Airlangga Bahas soal Insentif Kendaraan, Lalu Sebut Nama Sri Mulyani
- Sikap Keuangan