Sri Mulyani Bentuk Tim Reformasi Ditjen Pajak
jpnn.com - JAKARTA - Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati berjanji mengintensifkan berbagai upaya pencegahan korupsi dan perbaikan sistem.
Upaya ini tidak hanya dilakukan untuk Direktorat Jenderal Pajak Kementerian Keuangan.
"Tapi, Kementerian Keuangan secara keseluruhan," terang Mulyani di kantor Komisi Pemberantasan Korupsi, Selasa (22/11).
Mulyani mengatakan Kemenkeu merupakan lembaga yang sangat strategis dan penting untuk semangat mengelola keuangan negara secara bersih dan kredibel. Namun, dia menyadari upaya ini tidak bisa dilakukan Kemenkeu sendirian. Mulyani sangat mengapresiasi bantuan dari KPK.
"Jadi tidak mungkin dilakukan secara sendiri tanpa ada bantuan dan dukungan institusi yang kredibel seperti KPK. Jadi saya sangat menyambut KPK membantu kami," katanya.
Mulyani mengatakan dalam waktu dekat akan membentuk dan mengumumkan Tim Reformasi Ditjen Pajak.
Menurut dia, hal ini merupakan upaya untuk mereformasi Ditjen Pajak.
"Tidak hanya menyangkut korupsi, tapi lima hal strategis lainnya," ungkap dia.
JAKARTA - Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati berjanji mengintensifkan berbagai upaya pencegahan korupsi dan perbaikan sistem. Upaya ini tidak
- Pertamina Dorong Kolaborasi Nasional dan Global Turunkan Emisi Metana di Indonesia
- Pertamina Paparkan Keunggulan Desa Energi Berdikari di COP 29 Azerbaijan
- Pemerintah Terus Mendorong KUR yang Hampir 10 Tahun Berjalan untuk Usaha Produktif
- Program Disabilitas Tanpa Batas Bikin PNM Berjaya di BBMA 2024
- INDEF Menyoroti Rencana Kenaikan PPN & Makan Bergizi Gratis, Mengkhawatirkan
- BTN Luncurkan Debit Card BTN Prospera