Sri Mulyani Diperiksa Tiga Penyelidik
Kamis, 29 April 2010 – 12:39 WIB

KECAM KPK- Ratusan massa menggelar aksi demo di depan kantor Depkeu, Lapangan Banteng, Jakarta Pusat. Mereka mengecam KPK yang mandul menegakkan hukum karena memeriksa Sri Mulyani di kantor Kementerian Keuangan. Foto: Afni Zulkifli/JPNN
Pemeriksaan terhadap Sri Mulyani oleh tim penyelidik KPK setelah Pansus Century DPR RI memutuskan bahwa bailout sebesar Rp6,7 triliun untuk bank milik Robert Tantular tersebut bermasalah. Sri Mulyani diperiksa di hari yang sama dengan Wakil Presiden Boediono, yang saat pengucuran bailout menjabat sebagai Gubernur Bank Indonesia.
Sementara itu di depan gerbang Kementrian Keuangan, berlangsung aksi demonstrasi oleh ratusan massa dari Komite Pemuda Anti Korupsi (KAPAK). Meski sempat diguyur hujan deras, mereka memilih untuk tetap bertahan. Sebagian besar pendemo yang menggunakan baju 'seragam narapidana' loreng-loreng hitam putih ini, terlihat membentangkan spanduk besar bertuliskan "Hari Gini Koq Diperiksa di Kantor". Massa memaksa akan tetap bertahan hingga Sri Mulyani diperiksa di kantor Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dan bukan di kantornya.(afz/jpnn)
JAKARTA- Inspektorat Jenderal Kementrian Keuangan, Hekinus Manao akhirnya mengkonfirmasi bahwa Menteri Keuangan Sri Mulyani telah diperiksa oleh
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- GP Ansor Gaungkan Patriot Ketahanan Pangan Menjelang Puncak Harlah Ke-91
- Koalisi Masyarakat Sipil Mengecam Intervensi Anggota TNI di Kampus UI dan UIN Semarang
- Berdoa di PIK, Biksu Thudong Tebar Pesan Damai
- Pemerintah Fokus Tuntaskan Pengangkatan PPPK Tahap 1, Honorer R2/R3 Keburu Pensiun
- Setiawan Ichlas Hadirkan Ustaz Adi Hidayat di Tabligh Akbar di Palembang
- Gegara Panggilan Sidang Tak Sampai Alamat, Tergugat Datangi Kantor Pos di Jambi