Sri Mulyani Menuai Dukungan
PKS Mulai Jagokan Chaerul Tanjung
Sabtu, 06 Agustus 2011 – 05:15 WIB
Namun, lanjut Ikrar, masih ada tantangan yang harus dihadapi dalam mencalonkan Sri Mulyani. Menurut dia, Partai SRI harus mampu membebaskan Sri Mulyani dari jerat kasus Bank Century. Selanjutnya, Direktur Operasional Bank Dunia itu juga harus menunjukkan diri sebagai sosok yang tidak pro kepada Amerika Serikat (AS). "SMI harus bisa mengatakan tidak kepada AS jika ada tekanan politik dari sana," ujar Ikrar. Hal itu menjadi kunci bahwa Indonesia adalah negara yang berdaulat secara politik, berdikari secara ekonomi, dan punya kebudayaan. "Apa yang menjadi kepentingan Indonesia harus dipertahankan," tandasnya.
Sekjen DPP PPP M Romahurmuziy mengatakan partainya tidak khawatir dengan pendirian Partai SRI. Melihat komposisi pendiri dan pengurusnya, Romi "panggilan akrab M Romahurmuziy menyebut segmen pemilih yang dibidik Partai SRI sama sekali tidak bersentuhan dengan basis tradisional konstituen PPP. "Segmen kami berbasis Islam. Saya kira mereka lebih bersegmen nasionalis-sekuler," katanya.
Dia mengaku tak terlalu kaget dengan kemunculan Partai SRI. Dia mengaku telah memprekdisinya sejak suara-suara yang menggadang pencapresan Sri Mulyani ramai terdengar. "Niat seseorang menjadi capres tentunya harus dengan memiliki kendaraan parpol," ujar Romi.
Meski begitu, dia tidak terlalu yakin Partai SRI mampu lolos menjadi peserta pemilu 2014, apalagi memenangkannya. Salah satu indikasinya, Partai SRI ikut menggugat persyaratan pendirian parpol ke Mahkamah Konstitusi (MK). "Saya kira parpol ini tidak lahir by design jauh sebelumnya," kata Romi.
JAKARTA - Pencalonan mantan Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati sebagai calon presiden (capres) menuai dukungan dari kalangan nonparlemen.
BERITA TERKAIT
- Reaksi Ahmad Luthfi soal Andika-Hendi Cabut Gugatan Pilgub Jateng di MK
- Rokhmin DPR Menduga Pemasangan Pagar Laut di Banten Didalangi Oligarki
- Hadiri Pembukaan Muktamar VI PBB di Bali, Viva Yoga Mauladi Sampaikan Harapan Ini
- Respons Jokowi terkait Keinginan Tim Transisi Pramono Anung
- Spanduk Dukungan Afriansyah Noor Jadi Ketum PBB Bertebaran di Muktamar VI
- Wah, Ada Anwar Usman di Sidang Sengketa Pilkada 2024