Sri Mulyani: Pemulihan Ekonomi Bukan Proses yang Mudah

Sri Mulyani: Pemulihan Ekonomi Bukan Proses yang Mudah
Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati mengakui masih banyak tantangan yang berpotensi memberikan guncangan pada proses pemulihan ekonomi. Foto: Ricardo/JPNN.com

Oleh karena itu, Menkeu menilai harus dijawab secara dini dan teliti baik dari sisi teknologi, kebijakan, dan keuangan.

Menteri Keuangan Terbaik 2020 versi Global Markets itu pun memastikan pemerintah senantiasa menjaga kesehatan dan keandalan APBN.

"APBN merupakan instrumen penting untuk pembangunan dan menjaga Indonesia dari dampak krisis lebih dalam," tegas Sri Mulyani.

Sri Mulyani menambahkan upaya menjaga kesehatan APBN dilakukan agar instrumen itu terus mampu menjadi solusi dalam menghadapi berbagai tantangan pembangunan dan gejolak serta ancaman krisis yang berpotensi terjadi di masa depan.

"Reformasi APBN dan keuangan negara adalah keniscayaan dan kebutuhan," tegas Sri Mulyani. (antara/jpnn)

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati mengakui masih banyak tantangan yang berpotensi memberikan guncangan pada proses pemulihan ekonomi


Redaktur & Reporter : Elvi Robia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News