Sri Sebut Boediono Ingin Tenangkan Masyarakat
jpnn.com - JAKARTA - Mantan Gubernur Bank Indonesia (BI), Boediono pernah mengeluarkan rilis kepada media bahwa kondisi perbankan Indonesia dalam keadaan stabil dan sehat. Rilis itu dikirim BI pada tanggal 14 November 2008 lalu.
Padahal, kondisi perbankan dunia sedang terguncang akibat persoalan Lehman Brothers. Selain itu, di sejumlah wilayah di Indonesia mulai timbul rumor adanya antrean di bank.
Menurut mantan Menteri Keuangan Sri Mulyani, Boediono mengatakan itu untuk menenangkan masyarakat. Jika Boediono saat itu mengumumkan kondisi perbankan Indonesia terguncang, Sri menyakini akan terjadi kekisruhan perbankan dan publik akan mengalami kepanikan luar biasa.
Hal itu disampaikan Sri saat bersaksi dalam persidangan terdakwa kasus dugaan korupsi pemberian fasilitas pendanaan jangka pendek dan penetapan Bank Century sebagai bank gagal berdampak sistemik di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi Jakarta, Jumat (2/5).
"Tujuannya untuk menenangkan masyarakat. Anda sebagai Gubernur BI mengatakan sistem keuangan tidak stabil, yah itu sama saja mengundang orang untuk panik," kata Sri.
Sri menegaskan, saat itu mereka menginginkan masyarakat dalam keadaan tenang. "Situasi saat itu kita ingin tenangkan masyarakat," tandasnya. (gil/jpnn)
JAKARTA - Mantan Gubernur Bank Indonesia (BI), Boediono pernah mengeluarkan rilis kepada media bahwa kondisi perbankan Indonesia dalam keadaan stabil
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Honorer Titipan Mencuat Menjelang Pendaftaran PPPK 2024 Tahap 2, Bu Sri Punya Usulan
- Bea Cukai & Polri Gagalkan Penyelundupan 38,9 Kg Sabu-Sabu dan 29.182 Butir Ekstasi
- Besok Pendaftaran PPPK 2024 Tahap 2, Perhatikan Syarat Khusus
- 5 Berita Terpopuler: Arogansi Oknum Pengusaha Surabaya Luntur, Aksi Suruh Siswa Menggonggong Berujung Borgol
- Momen Seskab Teddy Dampingi Presiden Prabowo Temui Presiden Joe Biden di Gedung Putih
- Wamentrans Viva Yoga Berencana Revitalisasi Kawasan Transmigrasi untuk Mendukung Program Food Estate