Srikandi Ganjar Ajak Anak Muda Kupang Lebih Kreatif dalam Berkarya
jpnn.com, KUPANG - Sukarelawan Srikandi Ganjar Nusa Tenggara Timur (NTT) menggelar workshop beads accessories bersama puluhan anak muda di Kota Kupang pada Jumat (17/3).
Pelatihan tersebut digelar di Yes Cafe Jalan Perintis Kemerdekaan, Kelurahan Kayu Putih, Kecamatan Oebobo, Kupang.
Koordinator Wilayah Srikandi Ganjar NTT Raeda Kusrorong mengatakan kegiatan positif itu terinspirasi dari kesadaran perempuan-perempuan muda di daerahnya yang tertarik untuk berwirausaha melalui karya.
"Kami membuat suatu kegiatan bertemakan magic beads untuk mengembangkan kreasi perempuan milenial menjadi sebuah modal usaha," kata dia dalam siaran persnya.
Adapun pelatihan yang diberikan berupa membuat manik-manik menjadi aksesoris dan bernilai jual.
Dia berharap melalui workshop tersebut para peserta nantinya bisa memiliki skill sendiri yang bisa dikembangkan untuk menjadi usaha.
Sementara, pemateri workshop Tasya Benyamin mengatakan kegiatan membuat aksesoris berawal dari hobinya yang suka mengoleksi pernak-pernik unik.
"Saya bersama pacar saya punya hobi sama, suka aksesoris manik-manik. Kemudian kami melihat di NTT atau khususnya di Kupang itu masih jarang ada orang-orang yang menjual aksesoris dari manik-manik," kata dia.
Sukarelawan Srikandi Ganjar mengajak anak muda yang ada di Kota Kupang untuk lebih kreatif dalam berkarya.
- UMKM Stable Shoescare Perkuat Posisi di Industri Perawatan Fesyen Item
- Pemuda Muhamadiyah Harus Siap Hadapi Tantangan Politik Menuju Indonesia Emas 2045
- Tri Adhianto-Abdul Harris Bobihoe Elektabilitasnya Moncer di Kalangan Anak Muda
- Pesan Wakil Ketua MPR Edhie Baskoro Yudhoyono ke Generasi Muda, Ada 3 Poin Penting
- Fokus KORMI hingga 2045, Menjadikan Indonesia Bugar Lewat Anak Muda
- Anak Muda Jakarta Butuh Ruang Hijau, Jakarta Awet Muda Ingatkan Pilih Paslon Kapabel