Sriwati Tewas di Bekasi, Begini Kronologi Kejadian
jpnn.com, BEKASI - Seorang penumpang sepeda motor tewas dalam kecelakaan lalu lintas di Jalan Jenderal Sudirman, Medan Satria, Kota Bekasi, Jumat (16/6) pagi.
Kanit Gakkum Satlantas Polres Metro Bekasi Kota Iptu Dwi Budi mengatakan kecelakaan itu terjadi sekitar pukul 06.20 WIB.
Kejadian berawal saat korban bernama Sriwati (51) berboncengan sepeda motor dengan Eko Purnomo (48). Adapun Sriwati diboncengi Eko.
Saat tiba di depan Bank BTN, motor Yamaha N-Max yang dikendarai Eko bersenggolan dengan truk lalu terpental.
"Kemudian motor korban berpelat nomor B 4758 KZZ terpental ke kiri dan membentur bagian belakang Honda FREED pada saat itu sedang berhenti di pinggir jalan," kata Dwi dalam keterangan tertulis.
Akibat kejadian itu, Sriwati dan Eko terpental dari motor yang ditumpangi.
Eko mengalami luka-luka, sementara Sriwati tewas di tempat kejadian perkara (TKP).
"Kendaraan yang terlibat juga mengalami kerusakan. Kerugian materi sekitar Rp 1 juta," ujar Dwi.
Seorang penumpang sepeda motor tewas dalam kecelakaan lalu lintas di Jalan Jenderal Sudirman, Medan Satria, Kota Bekasi, Jumat (16/6) pagi, simak selengkapnya.
- Begal di Kawasan Industri Cikarang Bekasi Ditangkap
- WNA China Tewas Kecelakaan di Sungai Musi, Dokter Forensik Ungkap Temuan Ini
- Pegawai PLN Indonesia Power UBH Tanam Pohon Mangrove di Bekasi
- Hujan Deras, Sejumlah Ruas Jalan di Cikarang Bekasi Tergenang, Begini Kondisinya
- Tri Adhianto-Harris Bobihoe Masih Unggul di Pilwalkot Bekasi Versi LKPI
- Kecelakaan Maut di Pantura Semarang, Mahasiswa Seni Rupa Unnes Tewas