Sriwijaya Air Paling Sering Telat
Senin, 09 Januari 2012 – 03:09 WIB
JAKARTA - Performa pelayanan maskapai penerbangan selama semester II 2011 tidak sebagus semester I. Hal itu terlihat dari ketepatan waktu penerbangan (on time performance/OTP) maskapai penerbangan yang memiliki pangsa pasar lebih dari dua persen sepanjang Juli-November 2011. Lima maskapai penerbangan yang turun OTP-nya antara lain Garuda Indonesia, Lion Air, Indonesia AirAsia, Merpati Airlines, dan Sriwijaya Air. Garuda turun dari 86,22 persen pada semester I menjadi 82,51 persen hingga November 2011.
"OTP itu dihitung mulai saat pesawat didorong menuju landasan pacu," ujar Pelaksana Tugas (Plt) Direktur Angkutan Udara Direktorat Perhubungan Udara Kemenhub Joko Murjatmojo akhir pekan lalu.
Baca Juga:
Dari data sementara yang dikumpulkan Kementerian Perhubungan atas lima maskapai penerbangan yang menguasai pangsa pasar lebih dari dua persen, diketahui sepanjang Juli-November 2011 ketepatan waktu hampir semuanya turun. "Hanya Batavia yang OTP-nya naik," tuturnya.
Baca Juga: