Sriwijaya Bertekad Bungkam Persija
Minggu, 29 Mei 2011 – 08:40 WIB

Sriwijaya Bertekad Bungkam Persija
PALEMBANG - Laga Sriwijaya FC kontra Persija Jakarta di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring (GSJ) sore ini (29/5) (live ANTV Pukul 15.30 WIB) diprediksi bakal seru. Pasalnya kedua kesebelasan bakal adu gensi dan tampil all out untuk saling mengalahkan. Pada laga tersebut gol pertama tim double winner edisi 2007 ini, diciptakan melalui heading Keith Kayamba Gumbs pada menit ke-42 dan gol kedua lahir dari sundulan Ade Suhendra pada menit ke-75. Selain itu pria asal Sofia Bulgaria ini juga pelajari kekuatan Macan Kemayoran (julukan Persija) via televisi dan video rekaman pertandingan.
Pelatih Sriwijaya FC Ivan Kolev psywar jika anak buahnya bisa memperoleh tiga poin meski dengan kerja keras. "Kalau pertandingan bisa berjalan sesuai harapan kami yakin menang," katanya kepada wartawan kemarin, (28/5). "Namun itu tidak akan mudah dan kami masih harus bekerja maksimal," sambung dia.
Baca Juga:
Kolev mengaku sudah kantongi kekuatan, pola dan karakteristik permainan Persija. Hal tersebut terbilang lumrah sebab, musim ini kedua klub sudah dua kali saling berhadapan. Pertama bermain imbang 0-0 pada laga lanjutan Djarum Indonesia Super League (DISL) di Jakarta 3 November 2010 dan kedua Sriwijaya FC sukses kalahkan Persija 2-0 pada laga uji coba di Stadion GSJ (15/12/10) lalu.
Baca Juga:
PALEMBANG - Laga Sriwijaya FC kontra Persija Jakarta di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring (GSJ) sore ini (29/5) (live ANTV Pukul 15.30 WIB) diprediksi
BERITA TERKAIT
- Hasil Liga Champions: Arsenal Masuk Buku Sejarah, Madrid dan Atletico Sengit
- Klasemen Liga 1: Arema FC Kena Dobel KO, Malut United Sukses Naik Peringkat
- Malut United Tuntaskan Dendam, Kalahkan Arema FC
- Setelah Bungkam Bali United, Pelita Jaya Hadapi Jadwal Padat
- Para Pemain Persib Lapar Menjelang Bertemu Persik Kediri
- Persija Vs PSIS Mengungsi ke Tangerang Rabu Malam