Sriwijaya FC Perlebar Jarak Tiga Angka

Sriwijaya FC Perlebar Jarak Tiga Angka
Pemain SFC. Foto: Evan S/Sumeks/dok.JPNN
PALEMBANG-Sriwijaya FC semakin kokoh di puncak klasemen sementara Indonesia Super League (ISL).  Itu setelah, Laskar Wong Kito (julukan Sriwijaya FC) sukses menang 4-3 (3-1) atas tim tamu, Mitra Kukar, di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring, kemarin (8/3).

Gol Sriwijaya sendiri masing-masing diciptakan oleh Muhammad Ridwan menit ke-9 dan 39, Thierry Gathuessi menit ke-25. Dan gol pamungkas Sriwijaya diciptakan Keith Kayamba Gumbs menit ke-68. Sedangkan gol Mitra Kukar diciptakan oleh Zulham Zamrun menit ke-46 , Jajang Mulyana menit ke-61 dan Marcus Bent menit ke-80.

Atas kemenangan ini, Laskar Sriwijaya sukses mengoleksi 33 poin dari 16 laga yang dijalani. Hasil itu sekaligus memperlebar jarak tiga angka dari rival abadinya Persipura Jaya Pura yang baru mengoleksi 30 poin dari 14 laga yang dijalani.

"Kami berterima kasih kepada pemain yang sudah bekerja keras dan mampu memberikan yang terbaik. Kami ingin, hasil ini terus berlanjut, dan kami bisa bertahan di puncak kalsemen," kata pelatih Sriwijaya FC, Kas Hartadi usai pertandingan, kemarin (8/3).

PALEMBANG-Sriwijaya FC semakin kokoh di puncak klasemen sementara Indonesia Super League (ISL).  Itu setelah, Laskar Wong Kito (julukan Sriwijaya

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News