Sriwijaya FC Tambah Koleksi Pemain Calon WNI
jpnn.com, PALEMBANG - Aroma naturalisasi di tubuh Sriwijaya FC makin kental seiring kedatangan Mohammadou Alhadji.
Mantan bek Barito Putera itu sudah menginjakkan kakinya di Palembang, Rabu (3/1).
Sekretaris Sriwijaya FC Achmad Haris mengatakan, naturalisasi Alhadji segera rampung.
"Proses naturalisasi Alhadji sudah jalan lebih dahulu dibandingkan Alberto Goncalves dan Esteban Vizcarra. Alhadji tinggal disumpah," kata Haris.
Dia menambahkan, pihaknya memang memiliki keinginan merekrut bek asal Kamerun itu.
"Sesuai mekanisme tim, harus tes medis lebih dulu seperti pemain lainnya," kata Haris.
Sementara itu, Alhadji mengaku bahagia karena bakal direkrut Sriwijaya FC.
"Saya sudah enam tahun bermain di Indonesia dan terakhir memperkuat Barito PutEra. Saya berharap bisa bermain di Sriwijaya FC karena tim ini punya target juara di tahun ini," kata Alhadji. (jos/jpnn)
Aroma naturalisasi di tubuh Sriwijaya FC makin kental seiring kedatangan Mohammadou Alhadji.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Sriwijaya FC Pecat Coach Yoyo
- Pelatih PSMS Yakin Bisa Redam Permainan Sriwijaya FC
- Bertandang ke Medan, Pelatih Sriwijaya FC Pastikan Pemainnya Tak Pura-pura Cedera saat Unggul
- Sriwijaya FC Gelar Laga Uji Coba Sebelum Hadapi PSMS Medan
- Liga 2 2023/2024 Hari Pertama: Persiba Bernasib Buruk, Duo Jatim Menang
- Dapatkan Dua Amunisi Penting, PSBS Biak Makin Siap Tatap Liga 2