Sriwijaya FC Tetap Latihan Seperti Biasa Selama Bulan Puasa

jpnn.com, PALEMBANG - Pelatih Sriwijaya FC Kas Hartadi meliburkan seluruh pemainnya usai menjalani tur Jawa Tengah. Rencananya tim akan kembali berkumpul tanggal 9 Mei mendatang, dan memulai latihan seperti biasa.
“Kita akan kerja seperti biasa. Dua sesi latihan pagi dan sore,” kata Kas Hartadi. Sebab, kondisi para pemain harus tetap dijaga meski sebagian besar menjalani ibadah puasa.
Hanya saja, tim pelatih bersama dokter tim akan menyiapkan treatment khusus, agar mereka tidak dehidrasi. Mulai dari menu berbuka puasa dan menu sahur yang terkontrol.
Baca Juga: Puluhan Voter Kongres PSSI Hadiri Pertemuan KPSN
“Sebagian besar juga pemain profesional yang sudah paham cara kerja dan latihan saat puasa. Jadi tidak ada masalah,” jelasnya.
Sriwijaya FC sendiri, tetap pada target awal untuk tembus kembali ke Liga 1 musim berikutnya. Oleh sebab itu, hal ini juga telah dipahami oleh para pemain, seperti yang diungkapkan Wakil Manajer Rasyid Irfandi.
“Komunikasi kami sangat bagus dengan pemain, mereka juga paham apa yang sedang kita kejar. Puasa, tidak jadi masalah. Mereka akan tetap berlatih sampai paling tidak H-3 lebaran,” tukasnya. (aja)
Pelatih Sriwijaya FC Kas Hartadi meliburkan seluruh pemainnya usai menjalani tur Jawa Tengah. Rencananya tim akan kembali berkumpul tanggal 9 Mei mendatang, dan memulai latihan seperti biasa.
Redaktur & Reporter : Budi
- Prediksi BI, Ritel Tumbuh 8,3% saat Ramadan & Idulfitri
- Pengguna MyPertamina Meningkat Pada Periode Satgas Ramadan dan Idulfitri 2025
- Cerita Bahagia Artis Ira Siedhranata Pulang ke Tanah Kelahiran, Tebar Kebaikan di Ramadan
- Pemprov DKI Sebut Omzet Pedagang UMKM Naik Saat Ramadan, Turun Ketika Lebaran
- Pemudik Diimbau Pulang Lebih Awal Hindari Puncak Arus Balik, Manfaatkan Diskon Tol
- Lonjakan Kendaraan di GT Kalikangkung Saat Arus Balik Lebaran Capai 158 Persen