Sriwijaya FC vs Arema FC, Ambisi Tinggi Angkat Trofi
jpnn.com, SAMARINDA - Sriwijaya FC dan Arema FC memiliki ambisi yang sama untuk mengangkat trofi Piala Gubernur Kaltim 2018.
Dua tim raksasa itu akan saling jegal dalam final yang dihelat di Stadion Palaran, Samarinda, Minggu (4/3).
Sriwijaya FC menganggap Arema FC memiliki waktu recovery yang lebih baik.
Kedua tim sebenarnya sama-sama menjalani pertandingan semifinal pada Jumat (2/3).
Hanya saja, Arema FC yang bermain sore dan menyudahi laga dalam waktu 90 menit.
Sriwijaya FC sendiri harus bermain selama 90 menit plus adu penalti untuk menaklukkan Borneo FC dan mengunci satu tiket ke final.
“Arema diuntungkan masa recovery yang cukup serta pertandingan yang 90 menit. Sedangkan kami harus melalui adu penalti,” kata pelatih Sriwijaya FC Rahmad Darmawan, Sabtu (3/3).
Namun, Rahmad justru tertantang untuk membawa timnya meraih kemenangan meski mayoritas pemainnya dalam kondisi kelelahan.
Sriwijaya FC dan Arema FC memiliki ambisi yang sama untuk mengangkat trofi Piala Gubernur Kaltim 2018.
- Madura United Vs Arema FC Sore Ini: Singo Edan Waspada
- Liga 1: Carlos Pena Sebut Persija Jakarta Pantas Menang dari Arema FC
- Hasil & Jadwal Pekan ke-9 Liga 1, Ada Big Match Malam Nanti
- Arema Petik Kemenangan Pertama, PSM Turun dari Puncak Klasemen
- Arema FC Tahan Imbang Persib, Joel Cornelli: Hasil yang Adil
- Hasil dan Jadwal Pekan ke-3 Liga 1: Persib Bandung Waspada