Sriwijaya FC Vs Borneo FC: Berharap Hasil yang Realistis

Sriwijaya FC Vs Borneo FC: Berharap Hasil yang Realistis
Pelatih Subangkit, sebagai caretaker hanya bisa berharap hasil yang realistis di laga Sriwijaya FC kontra Borneo FC, Minggu, di Stadion H Agus Salim. Foto: sumeks/jpg

Tidak bicara mengenai taktik dan strategi melawan Borneo. Namun, Subangkit berharap mental dan motivasi pemain yang tersisa akan meningkat seiring semangat baru di tim saat ini.

“Kita akan bertemu saat latihan di Padang, sore hari. Disana kita akan latihan ringan dan tingkatkan motivasi,” ujarnya.

Sebab, meski bermain di Padang, tentu laga ini akan terasa seperti dirumah sendiri karena itu Subangkit ingin skuat Jakabaring bisa berkontribusi positif sehingga mendapat poin yang maksimal.

Apalagi di lini belakang dia tak lagi terkendala mengingat dua pemain, Goran Ganchev dan Alan Henrique sudah bisa dipasang.

“Besok, akan lebih kepada motivasi para pemain untuk bisa bersaing. Saya akan coba meramu dengan pemain yang ada. Tapi mungkin setelah melawan Borneo, kita akan cari pemain lagi dan menatap kedepan,” tegasnya. (aja/gsm/ion)


Direktur Kompetisi PT SOM, Augie Bunyamin mengatakan manajemen akan segera menjawab pertanyaan publik terkait prahara yang menerpa Sriwijaya FC belakangan ini.


Redaktur & Reporter : Budi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News