Sriwijaya Tergelincir, Anggota DPR Luput dari Maut
Jumat, 01 Juni 2012 – 21:10 WIB

Sriwijaya Tergelincir, Anggota DPR Luput dari Maut
JAKARTA – Penyebab tergelincirnya Pesawat Sriwijaya Air Bandara Supadio, Kabupaten Kubu Raya, Kalimantan Barat, Jumat (1/6), sekitar pukul 12.00 belum bisa diketahui. Namun, dipastikan semua penumpang dan kru pesawat, selamat.
Kepala Hubungan Masyarakat Kementerian Perhubungan, Bambang S Ervan, mengaku pihaknya sudah mendapatkan laporan atas insiden tersebut. “Kita sudah terima laporan. Tapi, penyebabnya belum bisa diketahui,” kata Bambang, dihubungi JPNN, Jumat (1/6).
Baca Juga:
Dijelaskan Bambang, pesawat dengan nomor penerbangan SJ 188 itu terbang dari Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten membawa 163 orang termasuk 10 kru dan kabin kru. Bambang mengungkapkan, pada saat mendarat di Supadio, kondisi cuaca di sana dalam keadaan hujan lebat dan angin kencang.
“Pada saat mendarat pesawat tergelincir ke arah sebelah kiri. Sehingga ban depan patah dan landing gear tertanam di tanah. Penumpang 163 orang termasuk 10 kru, yaitu kabin kru dan cockpit semuanya selamat,” kata Bambang.
JAKARTA – Penyebab tergelincirnya Pesawat Sriwijaya Air Bandara Supadio, Kabupaten Kubu Raya, Kalimantan Barat, Jumat (1/6), sekitar
BERITA TERKAIT
- Polres Bungo Bakar 11 Titik Lubang Tikus Tambang Emas Ilegal
- Truk Colt Diesel Tercebur ke Sungai Segati di Pelalawan, 3 Balita Meninggal
- Perampokan Bersenjata di BRILink Terungkap, 6 Pelaku Ditangkap, Ada Tetangga
- 6 Perampok Bersenjata di Bangko Pusako Tertangkap
- 2 Desa di Kecamatan Jatiagung Lampung Selatan Terendam Banjir
- Menteri Lingkungan Hidup Beri Teguran Keras untuk TPA Sarimukti