Sssst...Bek Persib Ini Diam-diam Ikut Kursus...

jpnn.com - BANDUNG- Vladimir Vujovic, bek Persib Bandung, ternyata mengambil kursus kepelatihan untuk mendapatkan lisensi B UEFA di Montenegro.
Karena itu, dia memilih untuk pulang dan mengikuti kelas agar mendapatkan lisensi kepelatihan saat Persib jeda latihan di awal puasa ini.
"Saya memang serius mengejar untuk bisa segera mendapatkan lisensi A. Saya berusaha keras dan memanfaatkan waktu dengan sebaik-baiknya," katanya, dilansir situs resmi Persib.
Vlado mengaku menjalani semua tahapan untuk mendapatkan lisensi secara berjenjang selama tiga semester. Meski berstatus pemain profesional untuk klub besar, dia tidak mendapat perlakuan istimewa.
"Untuk sekarang adalah kursus lisensi B semester kedua, Desember nanti semester ketiga. Baru setelah itu saya bisa ambil kursus lisensi A," tandasnya. (dkk/jpnn)
BANDUNG- Vladimir Vujovic, bek Persib Bandung, ternyata mengambil kursus kepelatihan untuk mendapatkan lisensi B UEFA di Montenegro. Karena
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Rodri Kembali Berlatih Pascacedera Lutut Parah
- Rehan/Gloria Tidak Mau Terbebani dan Pengin Main Lepas di Semifinal German Open 2025
- PSSI Jaga Asa Tembus Piala Dunia 2026 dengan Gelar Acara Doa Bersama di Senayan
- Punya Kenangan Manis di Final Liga 2, PSBS Biak Percaya Diri Lawan Semen Padang
- Klasemen MotoGP Setelah Marc Marquez Juara Sprint di Buriram
- Duo Marquez Start dari Posisi 1-2 di MotoGP Thailand