Sssst...Prabowo Kabarnya Dukung Anak Buah Megawati Ini Jadi Gubernur DKI

jpnn.com - JAKARTA - Figur yang akan diusung Gerindra di Pemilihan Gubernur (Pilgub) DKI Jakarta 2017 nanti masih misterius. Namun yang jelas partai berlambang kepala garuda itu tidak akan mengusung mantan kadernya, Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok.
Belakangan ini muncul desas desus bahwa Ketua Dewan Pembina Gerindra Prabowo Subianto mendukung Ketua DPD PDI Perjuangan DKI Boy Bernadi Sadikin sebagai calon gubernur. Bila kabar itu benar adanya, maka kisah romantis PDIP dan Gerindra saat mengusung pasangan calon Jokowi-Ahok pada 2012 silam bakal terulang lagi.
"Prabowo mendukung Boy untuk menjadi gubernur DKI 2017," ujar sumber yang enggan disebutkan namanya kepada INDOPOS, Kamis (21/1).
Namun ketika dikonfirmasi ke pengurus DPD Gerindra DKI Jakarta, sebagian di antaranya belum mengetahui tentang informasi tersebut. "Kami belum tahu," ujar Wakil Ketua Bidang Kepemudaan DPD Gerindra DKI Jakarta Syarif.
Seperti diketahui, Partai Gerindra tengah konsen menjaring bakal calon gubernur. Terdapat delapan orang yang disebut-sebut masuk bursa bakal calon gubernur yang akan diusung Partai Gerindra pada Pemilihan Gubernur (Pilgub) DKI 2017.
Sejumlah figur yang berasal dari internal partai antara lain, Sekjen Ahmad Muzani, Wakil Ketua Dewan Pembina Sandiaga Uno, Anggota DPR RI Biem Benjamin, dan Anggota DPRD DKI Mohamad Sanusi.
Sedangkan figur yang berasal dari eksternal, yakni Ridwan Kamil, mantan Wakil Menteri Pertahanan Sjafrie Syamsuddin, serta Sekretaris Daerah DKI Jakarta Saefullah. (wok/dil/jpnn)
JAKARTA - Figur yang akan diusung Gerindra di Pemilihan Gubernur (Pilgub) DKI Jakarta 2017 nanti masih misterius. Namun yang jelas partai berlambang
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Soal Pencopotan Wapres Gibran bin Jokowi, Pimpinan MPR Singgung Keputusan KPU
- Purnawirawan TNI Usul Copot Wapres RI, Legislator: Harus Ditanggapi Serius Prabowo
- Para Purnawirawan Minta Wapres Diberhentikan, Tokoh Muda Bersuara Bela Gibran
- Arief Poyuono: Harus Ada Alasan Kuat untuk Menggulingkan Gibran
- Inas Zubir Bicara Krisis dan Peluang Masa Depan Hanura di Tengah Keterpurukan
- Ormas Kebablasan Bukan Diselesaikan dengan Revisi UU, tetapi Penegakan Hukum