Ssst..Demokrat Ingatkan Pemerintahan Jokowi Jangan Ribut
jpnn.com - JAKARTA - Wakil Ketua Umum DPP Partai Demokrat Syarief Hasan mengingatkan pemerintahan Jokowi-Jusuf Kalla agar fokus bekerja untuk mengatasi kondisi ekonomi yang kian memburuk.
“Saya minta jajaran pemerintahan Jokowi-Jusuf tetap solid agar berbagai persoalan yang dihadapi bangsa ini bisa segera diatasi. Tunjukkan mereka itu solid. Jangan ribut,” kata Syarief Hasan di Gedung DPR, Jakarta, Kamis (17/9).
Menurut Syarief, partainya sejak awal sudah mewanti-wanti agar pemerintah fokus bekerja untuk menghadapai gejolak ekonomi. “Sedari awal, Demokrat sudah mewanti-wanti agar pemerintah fokus dan bekerja secara maksimal menghadapi gejolak ekonomi,” kata Syarief.
Mantan Menteri Koperasi dan UKM era Presiden SBY ini, meminta pemerintah untuk memperbaiki manajemen dan tata kelola pemerintahan. “Jangan tenang-tenang saja. Manajemen pemerintahan harus ditegakkan,” katanya.(fat/jpnn)
JAKARTA - Wakil Ketua Umum DPP Partai Demokrat Syarief Hasan mengingatkan pemerintahan Jokowi-Jusuf Kalla agar fokus bekerja untuk mengatasi kondisi
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Kasus Polisi Tembak Polisi, Ini Permintaan Walhi kepada Kapolri
- Prabowo Dinilai Berhasil Membawa Investasi Jumbo dan Gibran Sukses Jaga Stabilitas Politik di Tanah Air
- KPK Tetapkan Gubernur Bengkulu Tersangka, Ada Uang Rp15 M, Peras untuk Pilkada
- Mensos Gus Ipul Beri Bantuan Biaya Perbaikan Rumah Kepada Korban Longsor di Padang Lawas
- ASR Komitmen Bangun Penegakan Hukum Transparan & Adil di Sultra
- Hendri Satrio jadi Ketua IKA FIKOM Unpad