Ssstt...Makan Jamur Trucuk Dipercaya Bisa Melancarkan Rezeki dan Enteng Jodoh

Ssstt...Makan Jamur Trucuk Dipercaya Bisa Melancarkan Rezeki dan Enteng Jodoh
Jamur trucuk tumbuh di bawah pepohonan pinus di kawasan hutan kaki Gunung Raung.Foto: Ist/ngopibareng

Sementara itu, Didik Suryadi (25) menyatakan sering berburu jamur liar tersebut. Dia biasanya berburu jamur sambil mencari rumput untuk ternak miliknya.

Jika sedang beruntung, dia mengaku bisa mendapatkan sebanyak 15 kilogram jamur trucuk dalam sekali perburuan. Apalagi pencari jamur trucuk juga cukup banyak.

"Kadang dapat cuma sedikit. Tapi kalau pas banyak ya sampai 15 kilo. Karena memang banyak diburu warga saat musim hujan begini," katanya.

Karena tumbuh musiman dan hanya ada pada awal musim penghujan saja, jamur trucuk ini cukup bernilai ekonomis. Di pasar setempat, jamur ini dihargai Rp45 ribu hingga Rp75 ribu per kilo.

Namun Didik selama ini tidak pernah menjual jamur yang didapatkannya. Karena rasa jamur trucuk sangat gurih dan kaya akan manfaat.

"Nggak dijual, dimakan sendiri. Mencarinya susah karena hanya ada di musim hujan bulan Januari saja. Selain itu jamur ini gurih meski tanpa garam," ungkapnya.

Didik menambahkan, sejak kecil dirinya sudah biasa mengonsumsi jamur trucuk ini. Karena orang tuanya sudah sering menyajikan jamur ini sebagai menu makan.

Jamur ini, menurut Didik, merupakan tanaman liar yang cukup aman untuk dikonsumsi.

Warga setempat percaya mengonsumsi jamur trucuk yang langka bisa melancarkan rezeki dan enteng jodoh.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News