Sst..Rano Karno Kasih Bocoran Soal Sinetron Si Doel Nih

jpnn.com - Penggemar Si Doel Anak Sekolahan, tidak lama lagi bisa terobati rasa kangennya terhadap sinetron komedi tersebut.
Rencananya, versi baru sinetron legendaris ini akan diproduksi kembali bulan depan.
Rano Karno selaku sutradara Si Doel Anak Sekolahan mengungkapkan, kembalinya sinetron yang populer pada 1994 ini karena tuntutan masyarakat.
Mereka bertanya-tanya, bagaimana ending SDAS.
"Di medsos, banyak yang tanya bagaimana nasib Doel dan Sarah, Zaenab, Atun, Mandra," kata Rano dalam infotainment, Selasa (11/4).
Rano mengaku gembira karena masyarakat ternyata masih menyukai SDAS. Dia berjanji SDAS kali ini akan menjawab rasa penasaran penonton.
"Insya Allah Mei, mulai syuting SDAS. Alhamdulillah banyak pemain yang mendukung kembalinya SDAS, meski beberapa pemain inti sudah meninggal," tandasnya. (esy/jpnn)
Penggemar Si Doel Anak Sekolahan, tidak lama lagi bisa terobati rasa kangennya terhadap sinetron komedi tersebut.
Redaktur & Reporter : Mesya Mohamad
- Mengenang Titiek Puspa, Rano Karno Sebut Pernah Main Film Bareng
- Brando Susanto: Pergub PPSU Sebagai Bentuk Kesadaran Ideologis Pram-Doel Terhadap Persoalan Sampah dan Lingkungan
- Dukung UMKM, Pemprov Jakarta Siapkan Anggaran Rp 300 Miliar
- Ikut Antarkan Ray Sahetapy ke Peristirahatan Terakhir, Rano Karno Mengenang Begini
- Kabar Gembira dari Gubernur Pramono Buat PPSU di Jakarta
- Pramono Akan Salat Id di Istiqlal Dampingi Prabowo, Si Doel di Balai Kota