Sstt.. RAN Sedang Galau, Kenapa Ya?

jpnn.com - JAKARTA – Grup vokal pria RAN kini tengah sibuk menyiapkan album baru. Namun, Rayi, Asta dan Nino ternyata ternyata sedang mengalami kegalauan terkait karya terbaru mereka. Hmm.. Kenapa ya?
"Kami mau keluarin album kelima, tapi kami masih bingung pilih-pilih lagu. Sudah ada sih 20 lagu, tapi kami belum tentuin yang mana saja yang bakal dipakai," kata Nino saat ditemui JPNN.com di salah satu mall kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Selasa (28/7).
Namun, Nino sudah menjanjikan kejutan pada para RANers alias penggemar RAN. Pasalnya, RAN sudah berkolaborasi dengan salah satu musisi hebat di tanah air.
"Kami juga sudah ada satu lagu rekaman sama salah satu legenda hidup. Siapa? Nanti saja, kalau sekarang enggak surprise," ungkap Nino.
Menggandeng musisi lain bukanlah hal baru bagi RAN. Sebelumnya, RAN juga sudah berkolaborasi dengan penyanyi cantik Raisa. (mg3/jpnn)
JAKARTA – Grup vokal pria RAN kini tengah sibuk menyiapkan album baru. Namun, Rayi, Asta dan Nino ternyata ternyata sedang mengalami kegalauan
- Selena Gomez Terpilih Jadi Woman of the Year Billboard Latin 2025
- Cerai dari Baim Wong, Paula Verhoeven Curhat Begini
- Luar Biasa, Film Animasi Jumbo Raih 4 Juta Penonton
- Terungkap, Asal Uang Palsu yang Diedarkan oleh Sekar Arum Widara
- Fakta-Fakta Seputar Putusan Cerai Baim Wong dari Paula Verhoeven
- Rayakan 30 Tahun, Tipe-X Gelar Tur Spesial Hingga Rilis Album ke-8