Sstt...Ada Home Industry Pembuatan Sabu-Sabu di Kompleks Perumahan Mewah
jpnn.com, PASURUAN - Polres Pasuruan menyidik home industry yang membuat sabu-sabu di perumahan elit Taman Dayu Pandaan Pasuruan Jatim.
Polisi mendatangkan Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) Jawa Timur untuk membantu penyidikan tersebut.
Tim BPOM Jawa Timur datang langsung memeriksa obat-obatan yang berhasil disita saat penggerebekan rumah mewah di Hunian Alam Sejahtera No 45 Tamandayu Desa Ketan Ireng, Kabupaten Pasuruan tersebut.
Terbukti dari obat-obat yang dipakai mengandung bahan utama pembuatan sabu-sabu. Dengan temuan baru, maka Satreskoba Polres Pasuruan akan mengejar pemasok obat-obat daftar keras yang tidak seharusnya dijual bebas.
Kasat Narkoba, AKP Sugeng Prayitno, menjelaskan, saat dilakukan pengecekan, ditemukan obat-obatan keras dengan menggunakan resep dokter.
"Selain itu juga ditemukan adanya kandungan yang dibutuhkan dalam proses pembuatan sabu-sabu. Namun untuk mendapatkan unsur kimia tersebut pelaku dengan cara mengextrak obat tersebut," kata AKP Sugeng.
Dari hasil temuan tim BPOM tersebut, tim Satreskoba akan menelusuri para pemasok obat-obatan, mulai dari jual beli online atau apotek yang menjual obat tersebut.
Hingga saat ini polisi mengejar otak pembuatan sabu-sabu home industry, yang diduga sebagai ahlinya. (yos/pojokpitu/jpnn)
Polisi mengejar otak pembuatan sabu-sabu home industry yang dipercaya sudah sangat ahli.
Redaktur & Reporter : Natalia
- PB Perkumpulan Gastroenterologi Indonesia Berpartisipasi Dalam Pembangunan Kesehatan
- Puluhan Ribu Konten Promosi Produk Kecantikan dan Makanan Ilegal Dihapus
- Asparminas Dukung Langkah Produsen Beralih ke Galon Bebas BPA
- Memiliki 8 Paket Sabu-Sabu, Pria di Palangka Raya Terancam Hukuman Berat
- Pengunjung PN Bandung Nekat Selundupkan Paket Sabu-sabu & Kondom, Begini Modusnya
- BSI Sedang Asyik Melayani ASN di Dalam Mes, Brak! Datang Tamu Tak Diundang