Ssttt... Inilah Calon Plt Gubernur DKI Pilihan Jokowi
jpnn.com - JAKARTA - Masa kampanye pemilihan kepala daerah (pilkada) DKI akan segera berlangsung. Gubernur DKI Basuki T Purnama alias Ahok dan wakilnya, Djarot S Hidayat yang maju di pilkada pun diharuskan cuti kampanye.
Untuk itu, pemerintah pusat pun menyiapkan pelaksana tugas (Plt) gubernur DKI. Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tjahjo Kumolo mengaku sudah menyiapkan pejabat yang akan menjadi Plt gubernur DKI selama Ahok dan Djarot menjalani cuti kampanye.
Informasi yang beredar menyebut ada dua nama kuat yang akan menjadi Plt gubernur DKI. Keduanya adalah pejabat eselon I Kementerian Dalam Negeri.
Yang pertama adalah Sekretaris Jenderal Kemendagri Yswandi Temenggung. Satunya lagi Dirjen Otonomi Daerah (Otda) Kemendagri Soni Sumarsono.
Sekretaris Jenderal Kemendagri Yuswandi A Temenggung. Foto: dokumen JPNN.Com
"Salah satu di antara mereka," ujar Tjahjo saat dihubungi, Senin (24/10).
Nantinya, satu dari dua nama itu akan dipilih oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) untuk ditetapkan menjadi Plt gubernur DKI. Sedangkan pelantikannya oleh Mendagri.
JAKARTA - Masa kampanye pemilihan kepala daerah (pilkada) DKI akan segera berlangsung. Gubernur DKI Basuki T Purnama alias Ahok dan wakilnya, Djarot
- Brigjen TNI Antoninho Sampaikan Pesan KSAD Tentang Netralitas Prajurit TNI AD Menjelang Pilkada Serentak 2024
- BNPB Imbau Pemerintah Daerah Siap Siaga Hadapi Bencana Hidrometeorologi Basah
- Senator, Pj Gubernur, Hingga Ketua MRP Datangi Kemenpan-RB Minta Pengumuman Seleksi CPNS Diundur
- Menteri Karding: Pekerja Migran Indonesia Harus Memiliki Keterampilan dan Mental Kuat
- Seleksi PPPK 2024 Sedang Proses, Muncul Usulan Baru dari Pak Gub
- Ingat ya, Pelamar PPPK 2024 Tahap 2 Berebut Sisa Formasi, Honorer Non-Database BKN Harus Cermat