Ssttt... Krishna Murti Diam-diam Datangi Kejagung, Karena Jessica?
jpnn.com - JAKARTA - Jessica Kumala Wongso, sang tersanga pembunuhan maut kopi sianida tak lama lagi akan keluar tahanan. Hal itu lantaran berkas kasus pembunuhan itu tak kunjung P21. Mengenai lambatnya proses berkas di Kejati DKI Jakarta, kabarnya Ditreskrimum Polda Metro Jaya Kombes Krishna Murti diam-diam sampai melobi Kejaksaan Agung (Kejagung).
Krishna datang guna berkoordinasi dengan Jaksa Muda Pidana Umum (Jampidum) Noor Rachmad soal berkas Jessica yang tak kunjung P-21 alias lengkap di Kejaksaan Tinggi DKI Jakarta.
Noor tidak menampik kabar kedatangan Krishna. Namun, saat ditanya apakah kedatangan Krishna guna membicarakan kasus Jessica, dia mengaku tidak terkait perkara tersebut. ''Koordinasi biasa,'' ungkapnya.
Namun, Noor menolak menjelaskan secara detail isi pertemuan dengan Krishna. Dia menegaskan, penyidik memang harus melengkapi berkas perkara apabila diminta kejaksaan.
Dia juga memberi tahu bahwa jaksa peneliti bekerja tidak terikat dengan waktu. Meski 28 Mei adalah batas penahanan Jessica. (nug/c5/ano)
JAKARTA - Jessica Kumala Wongso, sang tersanga pembunuhan maut kopi sianida tak lama lagi akan keluar tahanan. Hal itu lantaran berkas kasus pembunuhan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Belajar dari 20 Kampus Dunia, Rahmat Bastian Bawa 10 Kiat Optimalisasi ILUNI FHUI
- Siapa Oknum R Diduga Perantara Suap Vonis Bebas Ronald Tannur? MA Mau Usut
- 2.426 Peserta Lulus SKD CPNS BPKP dan Berhak Mengikuti SKB
- Inilah Juru Bicara Kantor Komunikasi Kepresidenan, Ada Nama Ujang Komarudin
- Fakta Baru, Zarof Ricar Bertemu Hakim Agung Soesilo Bahas Ronald Tannur, Ini yang Terjadi
- Zarof Ricar Belum Menyerahkan Uang ke Majelis Kasasi Ronald Tannur, Tetapi 1 Hakim Pernah Ditemui