Ssttt..Novanto Bicara soal Ahok dan Pilgub DKI
jpnn.com - JAKARTA - Ketua Umum Partai Golkar Setya Novanto memuji Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaya Purnama atau Ahok mengurus Ibukota Negara. Menurutnya, Ahok telah memberikan kontribusi positif terhadap Kota Jakarta.
"Kami apresiasi, Ahok itu telah memberi kontribusi positif untuk DKI Jakarta. Karena itu, Golkar akan melakukan evaluasi dan berbagai kajian untuk Pilgub DKI itu pada dua minggu mendatang," kata Novanto, di Gedung DPR, Senayan Jakarta, Kamis (19/5).
Mantan Ketua DPR itu menegaskan, Ahok selalu membuat terobosan yang tepat. Contohnya dalam menangani banjir. "Saya melihat Ahok menjalankan dengan terobosan yang benar. Apa yang dilakukan Ahok selalu dengan perasaan yang benar. Memang yang dilakukan Ahok untuk kepentingan orang banyak tentu yang dilakukan betul-betul kerja. Di DKI biasa banjir, sekarang enggak banjir lagi. Gaya kepemimpinannya memang untuk rakyat," ujarnya.
Ditanya, apakah Golkar akan mengusung Ahok untuk Pilgub DKI nanti? Novanto menjawab diplomatis. "Golkar selalu mendukung yang terbaik. Jadi kami melihat evaluasi surveinya. Moga-moga yang terbaik akan terpilih dalam waktu kurang dari dua minggu ini," pungkasnya. (fas/jpnn)
JAKARTA - Ketua Umum Partai Golkar Setya Novanto memuji Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaya Purnama atau Ahok mengurus Ibukota Negara. Menurutnya,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Gerakan Guna Ulang Jakarta, Edukasi Mengurangi Pemakaian Plastik Sekali Pakai
- Fasilitas Makin Lengkap, Triboon Hub Tambah 2 Resto Baru di Jakarta
- Durasi Pemadaman Lampu Program Earth Hour Terlalu Singkat
- Di Tengah Sosialisasi Tupoksi kepada Warga, MKD DPR RI Singgung Pelat Nomor Khusus
- Tjahjo Kumolo Meninggal Dunia, Warga Bekasi Diminta Kibarkan Bendera Setengah Tiang
- Anies Bangun Kampung Gembira Gembrong dengan Dana Rp 7,8 Miliar dari Infak Salat Id di JIS