Staf Keuangan Nazaruddin Diperiksa KPK
Kamis, 14 Juli 2011 – 11:54 WIB

Staf Keuangan Nazaruddin Diperiksa KPK
JAKARTA- Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) memeriksa anak buah M Nazaruddin, Yulianis. Wanita cantik itu diduga menjadi pihak yang menerima uang suap untuk Nazaruddin dari Muhammad El Idris senilai Rp24,908 miliar lebih dalam proyek pembangunan wisma atlet SEA Games di Palembang.
Kabag Pemberitaan dan Informasi KPK, Priharsa Nugraha menyatakan Yulianis diperiksa dalam statusnya sebagai saksi. "Yulianis diperiksa sebagai saksi untuk tersangka MN," jelas Priharsa Nugraha kepada wartawan di Gedung KPK, Jakarta, Kamis (14/7).
Baca Juga:
Pemeriksaan ini dilakukan karena Yulianis bersama Oktarina Furi disebut-sebut mengetahui penerimaan cek senilai Rp4,34 miliar yang ditujukan kepada Nazaruddin. Penyerahan uang muka berupa cek tersebut terjadi pada bulan Februari 2011 lalu.(gel/fuz/jpnn)
JAKARTA- Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) memeriksa anak buah M Nazaruddin, Yulianis. Wanita cantik itu diduga menjadi pihak yang menerima uang
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Sidang Dakwaan Mbak Ita, Jaksa KPK Soroti Peran Suaminya sebagai Perantara
- Penyebab Utama Kartu Tes PPPK Tahap 2 Belum Bisa Dicetak, Jangan Panik ya
- Jaksa KPK Tuding Mbak Ita Potong Hak ASN Pemkot Semarang
- Heboh Pengeroyokan di Kantor Polsek, Kapolda Riau Langsung Copot Jabatan Anak Buah
- Tugas Kantor Komunikasi Presiden Dianggap Tumpang Tindih, Begini Reaksi Mensesneg
- Kader Gerindra di Banggai Minta Polisi Menindak Pelaku Persekusi