Staf Wa Ode Mengaku Kembalikan Uang Pengusaha
Kamis, 22 Desember 2011 – 23:03 WIB

Staf Wa Ode Mengaku Kembalikan Uang Pengusaha
JAKARTA - Sefa Yolanda, staf anggota DPR dari Fraksi PAN Wa Ode Nurhayati, kembali diperiksa Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Sefa yang menjadi saksi kasus suap di Badan Anggaran DPR dengan tersangka bagi Wa Ode Nurhayati, mengaku pernah mengembalikan uang yang jumlahnya miliaran rupiah ke pengusaha Haris Surahman. Hal itu disampaikan Sefa, usai menjalani pemeriksaan di KPK, Kamis (22/12). "Iya, pernah," kata Sefa menjawab wartawan tentang pengembalian dana yang sedianya untuk Wa Ode. Namun saat ditanya apakah jumlah dana dari Haris Surahman yang dikembalikan itu mencapai Rp 6 miliar, Sefa langsung menepisnya. "Enggak sebanyak itu lah," ucap Sefa yang didampingi penasihat hukumnya, Wa Ode Zaenab. Namun Sefa tak membantah jika uang dari Haris Surahman yang dikembalikan itu jumlahnya lebih dari Rp 1 miliar.
Baca Juga:
Seperti diketahui, Wa Ode ditetapkan sebagai tersangka kasus suap di Banggar DPR pada 9 Desember lalu. Wa Ode disangka menerima pemberian dari pengusaha terkait pembahasan anggaran.(ara/jpnn)
Baca Juga:
JAKARTA - Sefa Yolanda, staf anggota DPR dari Fraksi PAN Wa Ode Nurhayati, kembali diperiksa Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Sefa yang menjadi
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Hari Ini Puncak Arus Balik Lebaran 2025, Polda Jabar Siaga
- Uang Kompensasi Sopir Angkot Dipotong, Dishub Jabar: Itu Sukarela
- Bakamla RI Mengevakuasi 12 Kru Kapal Terbakar di Perairan Banten
- Arus Balik Lebaran, Lebih dari 4 Ribu Kendaraan Melintas di Tol Cipali Pada Sabtu Ini
- Kehadiran Dermaga PIK Mengangkat Potensi Pertumbuhan Wisata Bahari Jakarta
- 685.079 Kendaraan Kembali ke Jabotabek pada H+2 Lebaran