Standar Pelayanan Pelabuhan Muara Angke Ditingkatkan
jpnn.com - JPNN.com – Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi akan meningkatkan standar pelayanan di pelabuhan Kali Adem, Muara Angke.
Salah satunya seperti dengan cara penjualan tiket secara online. Menurut Budi, hal itu bisa membuat masyarakat yang akan menggunakan kapal tidak perlu mengantre di pelabuhan untuk membeli tiket.
"Dan ini untuk memastikan kesesuaian manifest penumpang," ujar Budi.
Selain itu, akan dilakukan evaluasi secara menyeluruh baik terhadap pelayanan maupun peningkatan peraturan, terkait keselamatan dan keamanan berlayar dengan menggunakan kapal-kapal pelayaran rakyat atau yang dikenal masyarakat dengan sebutan ojek kapal.
Namun, ia meminta juga agar para operator kapal memenuhi persyaratan-persyaratan keselamatan dan keamanan pelayaran sesuai peraturan yang telah ditetapkan.
Setelah dievaluasi, nantinya kapal-kapal pelayaran rakyat yang telah memenuhi ketentuan, akan tetap bisa beroperasi.
“Kami ingin Pelayaran Rakyat ini tetap eksis, tapi dengan kualifikasi baru, syarat-syarat baru. Harus ada improvement. Ketentuannya nanti akan diperbaiki, termasuk SOP-nya,” tandas Budi.
JPNN.com – Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi akan meningkatkan standar pelayanan di pelabuhan Kali Adem, Muara Angke.
Redaktur & Reporter : Yessy
- Pakar Minta Menhub Era Prabowo-Gibran Paham Transportasi, Lalu Usulkan Nama Ini
- Masyakat Daerah Dorong Capt Coky Leonardo Jadi Menteri Perhubungan
- Prihatin Kondisi Nelayan Kerang Hijau, DPRD Kritik Pemprov DKI Jakarta
- Jaman Siap Berjuang Memenangkan Anies di Pilpres 2024
- Setelah Menteri Budi Karya, Sekjen Kemenhub juga Ikut Mangkir, KPK Beri Peringatan
- Nelayan Muara Angke Titip Mandat Perjuangan kepada Cak Imin