Standar Ujian Nasional Naik Dikeluhkan
Rabu, 06 Maret 2013 – 09:36 WIB
SUBANG-Standar kelulusan Ujian Nasional (UN) Sekolah Menengah Pertama (SMP) dirasa memberatkan. Untuk lulus siswa harus mendapat nilai minimal 5,5. Hal itu menjadi beban karena sarana dan prasarana pendukung belajar masih belum merata.
Untuk mengatasi hal itu, banyak sekolah yang memberikan pelajaran tambahan dengan mengadakan try out, seperti halnya yang di laksanakan di SLTPN 4 Subang.
Kepala SMPN 4 Subang Dede Hidayat mengatakan, UN merupakan ujian wajib bagi siswa kelas tiga untuk menentukan kelulusan yang diterapkan oleh pemerintah pusat. UN tingkat SMP akan dilaksanan 22-25 April.
Dede mengatakan, walaupun nilai standar kelulusan tidak ada perubahan dengan tahun lalu, tetapi masih dirasa memberatkan. Karena sistem dan metode belajar antar satu sekolah dengan sekolah lain berbeda, apalagi dalam sarana dan prasarana pendukung kegiatan belajar dan mengjar.
Baca Juga:
“Sejak Februari awal, siswa SMPN 4S ubang menyelenggarakan try out dan tambahan belajar. Hal tersebut betujuan untuk membantu menghadapi UN mendatang,” tuturnya saat ditemui Pasundan Ekspres (Grup JPNN), Selasa (5/3).
SUBANG-Standar kelulusan Ujian Nasional (UN) Sekolah Menengah Pertama (SMP) dirasa memberatkan. Untuk lulus siswa harus mendapat nilai minimal 5,5.
BERITA TERKAIT
- Gibran Minta Sistem Zonasi PPDB Dihilangkan, Mendikdasmen: Masih Pengkajian
- Ganesha Operation Award 2024 Jadi Ajang Penghargaan Bagi Pengajar dan Alumni
- INSEAD Business School, Jadikan Kerja Sama FWD Group & BRI Life Sebagai Studi Kasus
- Direksi ASABRI Mengajar Para Mahasiswa Magister Universitas Pertahanan
- Pilih Hotel sebagai Fasilitas Kampus, CEO UIPM Beri Penjelasan Begini
- Eramet & KBF Berikan Beasiswa untuk Mahasiswa Indonesia Timur, Ini Harapan Gubernur Sulut