Start Dari Posisi Ketiga, Vettel Juara di Hongaria

jpnn.com - BUDAPEST – Sebastian Vettel berhasil menjadi pemenang dalam balapan Formula 1 seri Hongaria. Jagoan Ferrari itu membukukan waktu satu jam 46 menit 09,985 detik di Sirkuit Hungaroring, Minggu (26/7) malam WIB.
Memulai balapan dari posisi ketiga, Vettel langsung berada di depan pada tikungan pertama. Saat itu, Vettel ditempel ketat sang rekan setim Kimi Raikkonen.
Namun, Vettel tak terbendung hingga garis finish. Itu adalah kemenangan keduanya musim ini. Sebelumnya, Vettel memetik kemenangan perdana pada seri Malaysia silam.
Posisi kedua diduduki jagoan Red Bull Daniil Kvyat yang tertinggal 15,748 detik. Sementara, Daniel Ricciardo berhasil menyelesaikan balapan di urutan ketiga setelah terpaut 25,084 detik. (jos/jpnn)
Hasil F1 seri Hongaria:
1. Sebastian Vettel (Ferrari) 1:46:09.985
2. Daniil Kvyat (RedBull) +00:15.748
3. Daniel Ricciardo (RedBull) 00:25.084
BUDAPEST – Sebastian Vettel berhasil menjadi pemenang dalam balapan Formula 1 seri Hongaria. Jagoan Ferrari itu membukukan waktu satu jam 46
- Klasemen Akhir Pekan ke-30 Liga 1: Madura United Menjauhi Zona Merah
- Pebiliar Legendaris Efren Reyes Ramaikan Ekshibisi Biliar di Jakarta
- Persib Butuh 2 Poin untuk Mengunci Gelar Juara Liga 1
- Liga 1: Jawab Keraguan soal Netralitas, PT LIB Menugaskan 4 Wasit Asing
- Dewa United dan Persebaya Buka Jalan Persib Juara Liga 1
- PT LIB Manjakan Fan Sepak Bola Indonesia dengan Aplikasi Sobat Liga