Start Manis Babbel
Selasa, 02 Desember 2008 – 05:18 WIB
BERLIN - Debut sebagai pelatih dilewati Markus Babbel dengan mulus. Dia membawa VfB Stuttgart menang 2-0 atas Schalke dalam lanjutan Bundesliga Jerman Minggu lalu (30/11). Dua gol Stuttgart dicetak Jan Simak dan Mario Gomez pada sepuluh menit terakhir. Stuttgart baru bisa mengambil alih kontrol pertandingan setelah turun minum. Kebuntuan serangan tuan rumah pecah ketika Simak mencetak gol pada menit ke-80. Keunggulan Stuttgart diperbesar oleh Gomez tiga menit kemudian.
"Ini adalah kemenangan yang sangat mendebarkan. Saya gugup sepanjang pertandingan, terlebih pada babak pertama," kata Babbel, 36, seperti dikutip Reuters. "Pada awal pertandingan, kami tidak stabil. Untung, anak-anak mampu meningkatkan permainan setelah turun minum dan bisa memanfaatkan setiap kesempatan," tutur pelatih yang menggantikan Armin Veh pada 23 November lalu tersebut.
Baca Juga:
Babak pertama memang saat-saat yang berat bagi Stuttgart. Schalke terus menekan melalui striker lincah Kevin Kuranyi. Akselerasi Kuranyi di jantung pertahanan Stuttgart berbuah penalti. Namun, eksekusi Jefferson Farfan diantisipasi dengan gemilang oleh eks kiper timnas Jerman Jens Lehmann.
Baca Juga:
BERLIN - Debut sebagai pelatih dilewati Markus Babbel dengan mulus. Dia membawa VfB Stuttgart menang 2-0 atas Schalke dalam lanjutan Bundesliga Jerman
BERITA TERKAIT
- China Masters 2024: Jonatan Christie Berkali-kali Memukul Nomor 1 Dunia
- Klasemen Liga 1 Setelah Dewa United Vs Bali United Hanya Diwarnai Satu Gol
- 99 Virtual Race dan Ayobantu Berkolaborasi, Lomba Lari dan Donasi Makin Fleksibel
- Pertamina Eco RunFest 2024 Siap Digelar Besok, Lokasi Start di Pintu Tenggara GBK
- Nomor 1 Dunia Keok, Jojo Tembus Final China Masters 2024 & BWF World Tour Finals
- Terungkap, Inilah Kunci Kemenangan Persebaya dari Persija