Starventure Hadir di Indonesia, Buka Jalan Bagi Bisnis & Startup Tahap Awal

Starventure Hadir di Indonesia, Buka Jalan Bagi Bisnis & Startup Tahap Awal
Ilustrasi. logo startup atau perusahaan perintis. Foto: Antara

“Dengan bimbingan yang komprehensif ini, kami menargetkan bisnis atau startup dapat mengalami pertumbuhan antara 5-20 persen setiap bulannya,” imbuhnya.

Kehadiran Starventure di Indonesia tak hanya untuk membuka jalan para pelaku bisnis untuk bisa naik kelas dan meraih kesuksesan.

Starventure juga memiliki misi untuk mengembangkan ekosistem startup dan semangat kewirausahaan di Indonesia dengan membina talenta baru, mendorong inovasi, dan menarik lebih banyak investasi.

Starventure tidak memberi batasan hanya bisnis di bidang tertentu, karena yang diutamakan adalah skalabilitasnya. Fokus dari Starventure adalah bisnis yang dapat memberi manfaat dan memberi nilai tambah bagi bisnis lainnya.

Starventure optimistis kehadirannya bisa membawa banyak manfaat bagi masyarakat, salah satunya adalah #BukaJalan untuk menciptakan lapangan kerja.

Bisnis atau startup yang sukses mereka bangun diharapkan dapat menyerap tenaga-tenaga kerja lokal, yang secara tidak langsung akan berkontribusi terhadap pertumbuhan ekonomi Indonesia.(chi/jpnn)

Tujuan Starventure terlibat dari awal adalah untuk mengidentifikasi ide bisnis yang memiliki potensi untuk menghasilkan pertumbuhan yang tinggi.


Redaktur & Reporter : Yessy Artada

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News